News

Cara Memaksimalkan Asuransi Kesehatan untuk Karyawan

Cara Memaksimalkan Asuransi Kesehatan untuk Karyawan

Bagi seorang karyawan yang bekerja di sebuah perusahaan, bisa jadi ada fasilitas asuransi kesehatan yang didapatkan. Dengan adanya fasilitas asuransi kesehatan untuk karyawan ini tentu akan sangat menguntungkan bagi kamu. Sebab dengan asuransi kesehatan tersebut kamu bisa perlindungan atau proteksi ketika sakit dan harus dirawat di FASKES seperti rumah sakit.

Read More

Pertamina Recruitment Karyawan Seperti Apa? Ini Kriterianya!

Bekerja di sebuah perusahaan besar seperti PT Pertamina (Persero) merupakan salah satu impian sebagian besar orang. Selain karena menjanjikan gaji dan masa depan yang cerah, bekerja di Pertamina juga bisa menjadi kebanggan tersendiri. Tapi untuk bisa diterima sebagai karyawan Pertamina, butuh sebuah kerja keras karena kamu harus melewati seleksi yang ketat. Ketatnya seleksi karyawan di Pertamina ini tentu tidak lain tidak bukan disebabkan oleh selalu membludaknya calon pelamar yang mendaftar. Di tahun 2020 ini Pertamina sendiri membuka lowongan kerja dan magang. Meskipun sudah berlalu, tapi dari informasi berikut setidaknya bisa kamu jadikan sebagai acuan mengenai Pertamina Recruitment di kemudian hari. Lalu seperti apakah syarat, ketentuan dan kriteria yang dibutuhkan dalam Pertamina recruitment karyawan? Berikut informasinya.

Persyaratan Karyawan Pertamina Tahun 2020

Untuk lowongan kerja di PT Pertamina (Persero) pada tahun 2020 sudah dibuka pada bulan April yang lalu. Dalam rekrutmen tersebut, Pertamina membuka 43 formasi yang terdiri dari berbagai posisi. Nah berikut beberapa persyaratan yang harus dipenuhi dalam rekrutmen Pertamina tahun 2020 :

  • Usia maksimal 25 tahun atau tahun kelahiran maksimal 1995.

  • Memiliki Ijazah D3/D4/S1 atau Ijazah Sementara/ Surat Keterangan Lulus untuk lulusan Tahun 2020.

  • Berasal dari jurusan : Teknik Kimia, Teknik Pengolahan, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Fisika, Teknik Instrumentasi, Teknik Perminyakan, Kimia, Fisika. IPK minimal 2.75.

  • Akreditasi Jurusan Minimal B.

  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Pertamina EP Cepu (PEPC).

Persyaratan Magang Pertamina Tahun 2020

Selain lowongan kerja, Pertamina di tahun 2020 ini juga membuka program magang yang diperuntukkan bagi lulusan S1/D4. Program magang yang dibuka Pertamina ini untuk jangka waktu 12 bulan bagi karyawan yang diterima. Tujuan program magang Pertamina sendiri adalah untuk keterampilan juga pengetahuan dan keahlian sesuai dengan minat dan latar belakang pendidikan mahasiswa/i. Nah untuk bisa magang di BUMN terbesar di Indonesia ini kamu harus memenuhi beberapa syarat yang diajukan seperti :

  • Maksimal usia calon pelamar adalah 27 tahun atau kelahiran tahun 1993.

  • Selain itu kandidat juga harus memiliki ijazah S1/D4 atau ijazah Sementara atau Surat Keterangan Lulus untuk lulusan Tahun 2020.

  • Jurusan yang dibutuhkan Teknik, Administrasi Perkantoran, Akuntansi, Manajemen, Desain, Hukum, Sistem Informasi, Statistika, Marketing Communication, Psikologi

  • IPK minimal 3.00

  • Penempatan Jakarta

Baca juga artikel kita tentang cara pendaftaran UTBK melalui website resmi di sini.

Demikianlah penjelasan mengenai pertamina recruitment yang bisa Anda jadikan pedoman dan persiapan saat akan mencoba mendaftar di kemudian hari. Tapi ketika memperoleh informasi mengenai lowongan Pertamina di media massa terlebih di internet, kamu perlu waspada karena bisa saja itu adalah penipuan. Selain berusaha mendapatkan pekerjaan yang baik, dalam menjalani hidup ini kamu juga perlu merancang masa depan finansial yang baik. Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk tujuan membangun finansial yang cerah di masa depan adalah dengan menjalankan investasi. Dan investasi yang aman dan menguntungkan untuk bisa kamu jadikan pilihan yaitu investasi reksadana bersama Bibit.