Apa Saja Aplikasi untuk Investasi yang Sudah Terdaftar di OJK? Ini Daftarnya!

Di zaman yang semakin berkembang seperti saat ini, investasi bukan lagi menjadi hal asing bagi masyarakat. Bahkan bisa dibilang investasi sudah menjadi sebuah tren bagi beberapa kalangan masyarakat termasuk millennials. 

Dengan berinvestasi, kamu bisa mewujudkan rencana jangka panjang kamu untuk berbagai keperluan seperti modal usaha, dana pensiun, biaya pendidikan, dan lain-lain. 

Yang lebih memudahkan untuk berinvestasi adalah kamu tidak perlu repot-repot mendatangi kantor atau cabang perusahaan untuk membeli aset. Semua itu bisa kamu lakukan dengan sangat mudah melalui aplikasi investasi online. 

Banyaknya aplikasi investasi online tentu akan membuat kamu bingung untuk memilih aplikasi mana yang paling terpercaya. Oleh karena itu, sebelum memilih dan memutuskan ingin menggunakan aplikasi investasi online yang mana, pastikan aplikasi yang kamu pilih sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Salah satu alasan kenapa kamu harus memilih aplikasi yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK adalah untuk menjamin dana nasabah dengan keterbukaan informasi dari perusahaan trading investasi tersebut. Aplikasi tersebut juga akan membantu dan mengedukasi mengenai cara membaca pergerakan saham. 

Kali ini Bibit akan mengulas beberapa aplikasi investasi online yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK:

Bibit

Bibit adalah aplikasi investasi yang fokus pada investasi reksadana. Saat ini, aplikasi Bibit ini lah yang paling populer di kalangan masyarakat. Tampilan antarmuka yang minimalis dengan fitur yang lengkap membuat banyak milenial terpikat dengan aplikasi Bibit.

Yang sangat menarik, Bibit dilengkapi dengan Robo Advisor, yaitu fitur yang memberikan rekomendasi investasi berdasarkan profil risiko investor. Seperti yang kamu tahu, beda profil risiko, beda juga instrumen investasi yang cocok.  Selain mendapatkan rekomendasi produk, keunggulan Bibit yang tak kalah penting adalah gratis biaya komisi. Pendaftaran aplikasi ini pun terbilang mudah dan bisa dilakukan sepenuhnya secara online. Jadi tidak perlu ada dokumen yang harus dikirim dan proses pendaftarannya bisa dilakukan hanya dalam hitungan menit. Selain itu, ada banyak kelebihan lainnya seperti minimal investasi mulai dari Rp 100.000, perencanaan nabung dengan fitur Goal Setting, hingga investasi rutin.

Tanam Duit

Hampir sama seperti Bibit, aplikasi ini juga cocok untuk pemula yang baru mulai belajar investasi dan membantu membuat perencanaan dengan investasi reksadana dan saham. 

Tanamduit menyediakan beragam pilihan instrumen investasi, mulai dari reksa dana, surat berharga negara (SBN) hingga asuransi daring seperti asuransi kesehatan dan asuransi ponsel pintar. Ada pula macam-macam investasi dan saham online. Modal awal yang diperlukan juga sangat rendah yakni mulai dari Rp10.000 saja dan beban biaya admin.

Baca juga artikel Dimana Tempat Beli Reksadana Yang Paling Terbaik Dan Aman? di sini!

Bareksa

Bareksa adalah marketplace produk investasi secara online dari berbagai manajer investasi. Untuk mulai membeli reksadana di Bareksa, kamu bisa langsung download dan install aplikasi Bareksa yang bisa ditemukan di Google Play maupun App Store. Selain menyediakan platform jual beli reksadana online, Bareksa juga menyediakan Simulator Bareksa dan Kalkulator Investasi.


Ipotfund

Ipotfund adalah supermarket reksadana online di bawah naungan PT Indo Premier Securities. Untuk bertransaksi, kamu bisa langsung download aplikasi IPOTGO yang tersedia untuk Android maupun iOS. Semua proses pendaftaran di Ipotfund dapat dilakukan secara online, tanpa perlu berkas fisik dan tanda tangan basah. Kamu hanya perlu melengkapi data pada aplikasi dan mengupload foto selfie dengan memegang e-KTP dan foto spesimen tanda tangan, ini yang membuat terdaftarnya di OJK.



Itulah beberapa aplikasi investasi online yang terpercaya karena sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Dari keempat pilihan aplikasi di atas, sudah siapkah kamu untuk mulai berinvestasi? Yuk, mulai investasi sekarang juga dan install aplikasi Bibit sekarang di Google PlayStore atau App Store!