Ikuti Parenting Tips untuk Membuat Si Kecil Rajin Nabung

Jika kita sudah berkeluarga dan memiliki buah hati, banyak hal yang perlu kita ketahui, seperti beberapa hal yang berhubungan dengan parenting tips. Apalagi jika sudah berhubungan dengan keuangan, tidak ada salahnya kita mengajarkan anak kita menabung sejak dini, lho. Mengenalkan konsep menabung sejak dini merupakan tantangan lain untuk para orang tua. Bagi anak yang belum atau bahkan baru mengenal nominal uang, mereka tidak memikirkan bagaimana mereka mendapatkan uang dan seperti apa mereka harus menghabiskan uang. Padahal, jika dikenalkan sejak dini, akan banyak manfaat yang akan dirasakan oleh Si Kecil. Misalnya, anak akan menjadi pribadi yang hemat dan tidak menghambur-hamburkan sesuatu.

Salah satu hal yang wajib dalam parenting tips yang dapat diajarkan orang tua kepada anak-anaknya adalah kegiatan menabung. Pengenalan menabung bertujuan agar anak-anak mengenal dan mengerti tentang kegiatan ini sejak awal, agar anak mudah memahami kegiatan menabung. Mendidik anak nabung sejak kecil menjadi hal penting yang harus diterapkan kamu sebagai orangtua. Ikuti tipsnya berikut ini.

Kenalkan Anak pada Tujuan Keuangan

Parenting tips yang utama dalam hal mengajak anak menabung adalah dengan cara yang sangat sederhana.  Sebagai orang tua, kamu bisa mencoba untuk memberi pengertian kepada anak mengenai hal-hal yang bisa mereka dapatkan dengan sedikit kerja keras dalam menabung. Parenting tips dalam mengajarkan anak menabung, memang harus secara perlahan dan konsisten. Sebagai orang tua, kita juga sebisa mungkin tidak selalu memberikan apa yang anak inginkan, ajarkan si kecil bagaimana cara menabung untuk mendapatkan mainan atau barang yang ia inginkan. 

Dengan tabungan tersebut, anak bisa mendapatkan berbagai barang yang diinginkan. Di samping itu, dengan memperkenalkan dan mengajarkan pentingnya tujuan keuangan tersebut, anak akan memiliki kemampuan dalam mengatur dan membelanjakan uangnya.

Baca juga artikel tentang Menyiapkan Dana Pendidikan, Seberapa Penting? Di sini

Jadikan Menabung Kegiatan Menyenangkan

Anak-anak hanya ingin bersenang-senang, salah satu parenting tips yang perlu kamu ingat adalah selalu menjadi orangtua kreatif. Belikan si kecil celengan dengan berbagai bentuk yang lucu. Si kecil akan tertarik untuk mengisi celengan tersebut, saat itu juga, mulailah ajarkan bagaimana menabung yang menyenangkan dan apa manfaat dari menabung. Ketika mereka mencapai target tabungan, inilah saatnya mereka membeli apa yang mungkin mereka inginkan. Luangkan waktu untuk menikmati apa pun yang telah ditabung oleh anak dengan susah payah. Penguatan positif ini akan mendorong mereka menetapkan tujuan baru dan semangat menabung. Mengajarkan anak menabung sejak dini, memang diperlukan, jangan biarkan anak menjadi lebih konsumtif dan menjadikan itu sebagai kebiasaan ketika mereka tumbuh dewasa nanti.

Buka Rekening Untuk Si Kecil

Banyak parenting tips yang bisa kamu gunakan untuk mengajarkan anak, menularkan kegiatan menabung dengan cara mengajak anak ikut ke bank saat harus setor atau pun mengambil uang. Karena biasanya, mulai anak usia balita sudah mulai meniru apa yang orangtuanya lakukan. Ini bisa menjadi trik tersembunyi agar anak mau menyisihkan uangnya.

Disaat kita sudah mengajarkan si kecil menabung di celengan, jika ia tidak ingin uangnya dibelanjakan sesuatu dan si kecil sudah agak besar dan mengerti cara menabung, setelah celengan penuh, bawalah anak berjalan-jalan ke bank untuk membuka rekening sendiri. Mintalah Si Kecil menghitung uang mereka yang akan disetorkan. Mereka pasti akan senang dengan banyaknya uang yang telah mereka simpan. Ini akan menjadi motivasi agar mereka giat menabung, dan tidak menggunakannya untuk hal-hal yang tidak terlalu penting. 

Mengajarkan anak menabung dengan parenting tips tadi, jangan lupa dilakukan dengan menyenangkan dan tetap konsisten ya, sebagai orang tua kita juga harus memberikan contoh yang baik kepada si kecil, salah satunya dengan menabung. Jadi, sudah menabung dan investasi di bibit hari ini? Kamu bisa mulai atur investasimu, misalnya untuk kebutuhan dana pendidikan si kecil di fitur “goal setting” yang ada di aplikasi bibit. Yuk, investasi sekarang!