Investasi ORI023 Apakah Aman? Tenang 100% Dijamin Negara

Keamanan dalam sebuah investasi memang menjadi sesuatu yang kini wajib diperhatikan. Dengan semakin banyaknya kasus investasi bodong, membuat kita harus semakin waspada ketika berinvestasi. Tentunya, kita perlu memilih investasi yang aman. Bicara soal investasi yang aman, Obligasi Negara Ritel seri 023 (ORI023) bisa kamu jadikan pilihan karena dijamin 100% oleh negara. Lalu investasi ORI023 apakah aman dan terjamin dengan baik? Inilah penjelasannya!

Negara Menjamin 100% Keamanan ORI023

Kamu memang tak perlu meragukan keamanan dari investasi ORI023 ini. Pasalnya, instrumen ini mendapatkan jaminan keamanan langsung dari negara. ORI023 yang merupakan bagian dari Surat Berharga Negara (SBN) ini memang instrumen yang diterbitkan oleh negara dan pemerintah untuk membiayai dan melanjutkan pembangunan. Karena yang meluncurkan ORI023 adalah negara, maka negara akan bertanggungjawab 100% pada dana yang masuk.

Keamanan dalam investasi ORI023 ini sendiri bisa kita lihat dalam dua hal yaitu pengembalian pokok setelah jatuh tempo berakhir dan pembayaran kupon atau imbal hasil setiap bulannya. Jadi terkait return investasi ini bisa dikatakan investasi ORI023 tidak mengenal istilah ‘gagal bayar’. Dari sini maka kamu bisa menjadikan instrumen ORI023 ini sebagai passive income.

Perlu juga kamu ketahui bahwa investasi SBN dan juga ORI023 ini dilindungi oleh Undang-undang. Setidaknya ada dua Undang-undang yang melindungi instrumen ORI023 yaitu Undang-Undang No. 24 Tahun 2002 Pasal 8 Ayat 2 dan UU Nomor 15 Tahun 2017 Pasal 22 ayat 2. Dari sini semakin terlihat bahwa investasi ORI023 ini sangat aman dan dapat diandalkan.

Imbal Hasil di Dua Pilihan Produk ORI023

Lalu berapa besaran imbal hasil ORI023? Seperti kita ketahui besaran imbal hasil ORI023 dalam wujud kupon ini telah dirilis pemerintah pada 27 Juni yang lalu dengan rincian sebagai berikut:

  • 5,90% per tahun untuk produk ORI023-T3 (tenor tiga tahun)

  • 6,10% per tahun untuk produk ORI023-T6 (tenor enam tahun)

Imbal Hasil dan Kupon ORI023

Dari besaran imbal hasil ORI023 di atas terlihat bahwa investasi pada instrumen ini menguntungkan. Pasalnya besaran kupon ORI023 berada di atas rata-rata suku bunga Bank Indonesia (BI). Maka jika dibandingkan dengan deposito, investasi pada ORI023 jauh lebih menguntungkan. Tapi kamu yang ingin mendapatkan keuntungan maksimal dari investasi ini perlu mempertahankan instrumen ini hingga jatuh tempo. Karena apabila kamu menjual ORI023 di pasar sekunder maka keuntungan maksimal tidak akan bisa diraih dan membuat tujuan investasimu tidak tercapai.

Buat kamu yang ingin mengetahui perbedaan ORI023-T3 dan ORI023-T6, bisa mengetahui dari tabel berikut ini.

tipe produk ORI023 tenor dan pembelian

Inilah Simulasi Return ORI023

Untuk membahas seperti apa gambaran keuntungan yang didapat dari investasi ORI023 ini kita bisa melihatnya dari sebuah simulasi. Berikut simulasi return ORI023-T3 dan ORI023-T6.

Simulasi Return ORI023-T3

Simulasi keuntungan imbal hasil ORI023-T3

Simulasi Return ORI023-T6

simulasi keuntungan imbal hasil ORI023-T6

Baca juga: SBN Ada Masa Tenor, Lalu ORI023 Jatuh Tempo Kapan

Beli ORI023 di Bibit Kapan Saja Selama 24 Jam/7 Hari

Untuk mempermudah dalam pembelian ORI023, kamu perlu mencari tempat yang menghadirkan layanan 24 jam/7 hari. Nah untuk kamu yang super sibuk dan tidak punya banyak waktu kesana-kemari, bisa menjadikan Aplikasi Bibit (PT Bibit Tumbuh Bersama), Berizin dan Diawasi OJK sebagai pilihan. Membeli ORI023 di Bibit memang bisa kamu lakukan dengan mudah karena bisa dilakukan secara online. Jadi di sini kamu bisa memulai investasi ORI023 dengan membelinya di Bibit kapan pun selama 24 jam/7 hari.

Perlu kamu ketahui juga bahwa Bibit telah ditunjuk oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebagai mitra distribusi (midis) penjualan ORI023 dan instrumen SBN lainnya. Lalu bagaimana memulai pembelian instrumen ORI023 di Bibit? Berikut panduannya:

Buat Akun Stockbit Sekuritas dengan terlebih dulu melakukan registrasi Rekening Dana Nasabah (RDN) melalui tiga langkah sebagai berikut :

1. Klik banner “SBN” di halaman home aplikasi Bibit dan pilih ‘Daftar Sekarang’.

Cara Beli SBN di Bibit - 1

2. Kemudian, buat akun Stockbit Sekuritas, klik ‘Buat Akun’

Cara Beli SBN di Bibit - 2

3. Berikutnya, isi pembukaan RDN untuk registrasi pendaftaran

Cara Beli SBN di Bibit - 3

Registrasi SBN di aplikasi Bibit dengan cara sebagai berikut:

1. Klik banner ‘SBN’ di home aplikasi Bibit dan pilih ‘Daftar Sekarang’

Cara Beli SBN di Bibit - 4

2. Lalu, klik ‘Hubungkan Stockbit’ dan proses registrasi pun selesai.

Cara Beli SBN di Bibit - 5

Hingga di sini proses pendaftaran SBN di aplikasi Bibit dinyatakan telah selesai kamu lakukan. Setelah itu kamu bisa membeli instrumen ORI023 di aplikasi Bibit.

Itulah jawaban dari pertanyaan instrumen investasi ORI023 apakah aman? Dari informasi di atas diharapkan kamu semakin paham tentang keamanan ORI023. Dengan penjelasan tersebut seharusnya kamu juga semakin yakin dengan investasi ORI023.