Cara Analisa Berita Saham Hari Ini untuk Investasi

Dalam investasi saham, penting untuk mengikuti perkembangan berita saham terbaru yang terkait dengan perusahaan atau industri yang menjadi target investasi kita. Hal ini bertujuan untuk dapat memperoleh informasi yang akurat dan terkini mengenai kondisi perusahaan dan potensi pergerakan harga saham di pasar. 

Namun, hanya mengikuti berita tanpa melakukan analisis yang baik dan benar dapat menjadi kurang efektif dan bahkan merugikan. Oleh karena itu, dibutuhkan cara analisa berita saham yang tepat untuk mendukung keputusan investasi kita. Kali ini kita akan membahas bagaimana cara menganalisa berita saham dengan baik untuk membuat keputusan investasi dengan tepat.

Memilih Berita Saham yang Terpercaya

Hal yang terpenting sebelum melakukan analisa dari berita adalah memilih sumber yang terpercaya. Memilih sumber berita saham terpercaya adalah hal yang sangat penting dalam berinvestasi saham. Hal ini dikarenakan berita saham dapat memberikan pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian saham. Oleh karena itu, memilih sumber terpercaya menjadi sangat penting agar keputusan yang diambil bisa lebih akurat dan minim resiko.

Sumber terpercaya biasanya mengacu pada media yang terkenal dan memiliki reputasi yang baik di bidang pemberitaan saham. Cara termudah untuk mengetahui reputasi media adalah dengan melihat seberapa sering berita dari media itu di share oleh investor lainnya. Sebagai acuan, pilihlah 3 media teratas yang paling sering dibagikan. Selain itu, kredibilitas media yang terpercaya biasanya mengambil sudut pandang yang netral dan tidak memihak, serta berfokus pada fakta dan data terbaru.

Sebaliknya, jika memilih sumber yang tidak terpercaya, investor dapat menerima berita yang salah atau tidak akurat, yang dapat menghasilkan keputusan investasi yang salah dan merugikan. Hal ini dapat memicu ketidakstabilan pasar saham dan menimbulkan risiko kerugian yang lebih tinggi bagi investor.

Cara analisa berita saham

Langkah-langkah menganalisa berita

Setelah memilih sumber berita terpercaya, maka selanjutnya kita tinggal melakukan analisa terhadap berita yang muncul. Ada beberapa langkah untuk melakukan analisa ini:

1. Analisis sentimen berita

Setiap berita biasanya ada 2 sentimen yang muncul yaitu sentimen positif atau negatif. Terlepas dari apapun berita yang muncul kedua sentimen ini bisa muncul secara bersamaan akibat perbedaan sudut pandang setiap orang yang membacanya.Sentimen positif dalam berita saham bisa mempengaruhi kenaikan harga saham, sedangkan sentimen negatif bisa mempengaruhi penurunan harga saham. Oleh karena itu bila ingin trading jangka pendek saja, pastikan saham itu lebih banyak terkena sentimen positif daripada negatifnya.

2. Analisis faktor-faktor pendukung

Selain sentimen, kamu juga perlu memperhatikan faktor-faktor pendukung, seperti data keuangan perusahaan, faktor makroekonomi, dan berita terkait industri atau sektor yang terkait dengan perusahaan tersebut. Faktor-faktor ini juga bisa mempengaruhi kinerja saham di masa depan. Hal ini sangat penting terutama bila kamu ingin memegang saham itu dalam jangka menengah hingga panjang. Mengingat perubahan makroekonomi adalah hal yang harus terjadi dalam jangka waktu itu.

3. Menganalisis trend saham

Perhatikan juga trend harga saham pada masa lalu dan bandingkan dengan trend harga saham pada masa kini. Apakah terdapat perubahan signifikan? Apakah trendnya mengalami kenaikan atau penurunan? Hal ini penting mengingat trend harga akan sangat kuat mempengaruhi harga saham dibandingkan berita jangka pendek saja. Saat ini, bisa saja berita yang keluar bagus, namun bila dalam jangka panjang saham itu ada dalam tren penurunan, maka kita perlu berhati hati.

4. Melakukan analisis risiko

Setelah melakukan analisis terhadap berita dan faktor-faktor pendukungnya, perlu juga mempertimbangkan risiko investasi pada saham tersebut. Analisis risiko meliputi risiko pasar, risiko industri, atau risiko keuangan. Analisa risiko ini membuat kita lebih hati hati ketika membaca berita saham yang baik. Kita tidak harus langsung bereaksi positif, karena sebaik apapun perusahaan, pasti ada risiko yang masih melekat.

Membahas Berita Saham Dengan Komunitas

Dibandingkan menganalisa berita saham sendiri, membahas berita yang ada bersama teman atau komunitas memiliki beberapa keuntungan. Pertama-tama, dengan berdiskusi dengan orang lain, kita dapat memperoleh sudut pandang yang berbeda dan menggali lebih dalam informasi yang mungkin kita lewatkan sebelumnya. 

Kita juga dapat belajar dari pengalaman orang lain dalam mengambil keputusan investasi yang cerdas. Selain itu, berdiskusi dengan teman atau komunitas dapat membantu kita memperkuat keyakinan dalam mengambil keputusan investasi, terutama ketika harga saham sedang berfluktuasi dan pasar sedang tidak stabil.

Sebaliknya, terdapat juga risiko ketika menganalisa saham hanya sendirian tanpa dukungan orang lain. Ketika mengambil keputusan investasi sendiri tanpa mempertimbangkan sudut pandang orang lain, kita dapat kehilangan kesempatan untuk mengambil keputusan yang lebih cerdas dan menghindari risiko yang tidak perlu. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk terlibat dalam diskusi dengan teman atau komunitas yang memahami pasar saham dan memiliki pengalaman yang cukup.

Kini di Bibit kamu sudah bisa investasi saham. Pastikan kamu menggunakan aplikasi yang telah berizin dan dan diawasi oleh OJK seperti Bibit (PT Bibit Tumbuh Bersama). 

Baca juga: Saham BBNI Bergerak di Bidang Apa?

Beli Saham Pilihanmu di Aplikasi Bibit dengan Upgrade ke Bibit Plus

1. User Baru Bibit

  • Setelah selesai melakukan registrasi di Bibit dan akun sudah verified, klik Upgrade ke Bibit Plus

  • Kemudian klik icon centang di bagian paling bawah untuk setuju lalu klik Lanjutkan

  • Jika belum mempunyai akun Bank Jago, kamu akan diarahkan untuk registrasi akun Jago kamu terlebih dulu

  • Klik Oke untuk melanjutkan proses menghubungkan akun Bibit ke Stockbit

  • Saat ini kamu belum punya akun Stockbit. Maka kamu akan lanjut untuk pembuatan akun Stockbit sekuritas

  • Jika data sudah benar lalu klik “Konfirmasi”

  • Buat username untuk pembukaan akun Stockbit.

  • Isi data diri dan informasi

  • Jika semua data sudah terisi, setujui syarat ketentuan pembukaan rekening efek dan klik Lanjutkan untuk melanjutkan proses upgrade.

  • Setelah itu, buat/masukkan PIN trading dan konfirmasi PIN trading (PIN trading diperlukan untuk transaksi jual beli saham dalam aplikasi Stockbit) 

  • Bibit Plus sedang dalam proses verifikasi. Tunggu kurang lebih dalam waktu 4 jam dan maksimal 2 x 24 jam.

2. User Existing (Punya Akun Bibit, Stockbit & Bank Jago) 

  • Klik banner Upgrade ke Bibit Plus pada menu home

  • Klik Upgrade Bibit Plus

  • Kemudian klik icon centang di bagian paling bawah untuk setuju lalu klik Lanjutkan

  • Hubungkan akun Bank Jago dengan menginput password Bank Jago serta OTP yang dikirimkan melalui SMS ke nomor telepon

  • Konfirmasi akun Stockbit yang akan dihubungkan ke Bibit dengan klik Konfirmasi

  • Masukkan PIN Trading Stockbit

  • Upgrade Bibit Plus dalam proses lalu klik Selesai.