5 Investasi Aman dan Cuan Untuk Pemula

Merencanakan alokasi keuangan adalah hal yang penting untuk mempersiapkan kondisi keuangan yang lebih stabil di masa depan, maka sebaiknya kamu memulai untuk berinvestasi. Lalu apa investasi aman untuk pemula? Mungkin pertanyaan itu terlintas di benak kamu saat ini. Tapi tidak perlu khawatir, karena perlu kamu tahu bahwa tersedia investasi yang tidak hanya aman tapi juga menghasilkan cuan untuk pemula.

Hal yang wajar bagi pemula bingung untuk menentukan instrumen investasi yang akan digunakannya dalam menyusun portofolio investasi. Karena, memang saat ini tersedia banyak pilihan investasi yang memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Alangkah baiknya kamu mempelajari dulu tentang potensi keuntungan dan risiko yang ada pada masing-masing investasi tersebut.  Berikut ini 5 pilihan investasi aman yang cocok untuk pemula!

Emas

Pertama adalah investasi tradisional yang sudah familiar dalam masyarakat, yaitu investasi emas. Bukan rahasia lagi bahwa emas merupakan salah satu investasi yang aman. Alasannya karena emas dikenal melindungi dana kita dari inflasi karena fisiknya terlihat dan fluktuasi harganya yang tidak terlalu signifikan.

Jadi dengan karakteristik ini, investasi emas memang cocok bagi pemula. Karena investor mendapatkan rasa tenang karena harga emas yang stabil, sehingga jarang mengalami penurunan yang signifikan dan cenderung meningkat seiring waktu sehingga nilainya tidak tergerus oleh inflasi. Selain itu, investasi emas bisa dimulai dengan modal yang kecil. 

Deposito

Selanjutnya yaitu investasi deposito di bank, investasi ini masuk rekomendasi karena cara kerjanya yang mudah. Cara untuk memulainya juga sederhana, kamu hanya perlu datang ke bank dan memenuhi persyaratan yang dibutuhkan, bahkan saat ini beberapa bank menawarkan fasilitas membuka deposito melalui layanan mobile banking mereka.

Minimal investasi deposito juga masih tergolong terjangkau bagi para pemula, umumnya jangka waktu yang ditawarkan mulai dari 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan sampai 24 bulan. Dari segi keamanannya sendiri, investasi deposito telah dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) maksimal hingga Rp2.000.000.000 (dua miliar rupiah). 

Investasi Aman dan Cuan Untuk Pemula

Surat Berharga Negara (SBN)

Surat Berharga Negara (SBN) adalah surat berharga yang pemerintah terbitkan dengan tujuan untuk memenuhi pembiayaan anggaran negara sekaligus menjadi instrumen investasi bagi para pemegangnya (investor) dengan memberikan imbal hasil berupa kupon. Pihak pengelola SBN adalah Pemerintah melalui Kementerian Keuangan.

SBN masuk ke dalam kategori investasi yang aman untuk pemula karena instrumen ini dijamin oleh negara dalam pembayaran pokok dan bunganya berdasarkan UU SUN Nomor 24 Tahun 2002 Pasal 8 Ayat 2 dan UU Nomor 15 Tahun 2017 Pasal 22 Ayat 2. Modal awal investasi SBN juga terjangkau, contohnya di Bibit kamu bisa membeli SBN mulai dari Rp1.000.000 (satu juta rupiah). 

Obligasi FR (Fixed Rated)

Obligasi FR merupakan surat utang negara yang diterbitkan Pemerintah dan memberikan keuntungan berupa kupon bersifat tetap yang dibayar setiap 6 bulan hingga jatuh tempo. Berbeda dengan deposito, Obligasi FR ini aman karena pengembalian modal dan kupon 100% dijamin oleh negara melalui Undang-Undang tanpa batas maksimal investasi.

Investasi ini juga cukup likuid karena bisa dijual kapan saja tanpa menunggu jatuh temponya. Banyak platform menyediakan investasi ini, misalnya di Bibit kamu bisa mulai investasi Obligasi FR dengan modal Rp1.000.000 (satu juta rupiah) sehingga terjangkau bagi semua kalangan.

Reksadana

Terakhir adalah reksadana, yaitu investasi berupa himpunan dana investor yang dikelola oleh badan hukum bernama Manajer Investasi (MI). Manajer Investasi ini bertugas mengalokasikan dana kelolaan tersebut ke berbagai instrumen lain seperti saham, obligasi dan instrumen pasar uang. 

Dari kelima instrumen investasi ini, reksadana adalah yang paling terjangkau untuk masyarakat dari berbagai latar belakang ekonomi. Karena batas minimum pembelian reksadana di Bibit hanya Rp10.000 (sepuluh ribu rupiah). Selain itu, dana investor juga secara langsung terdiversifikasi karena Manajer Investasi mengalokasikan dana kelolaan ke berbagai instrumen. Manfaat yang didapatkan adalah meminimalisir kerugian dan memaksimalkan potensi keuntungan bagi para investor.

Jadi, memprioritaskan keamanan investasi sambil tetap menghasilkan cuan merupakan langkah cerdas dalam membangun fondasi keuangan yang stabil. Investasi emas, deposito, Surat Berharga Negara (SBN), Obligasi FR dan reksadana adalah pilihan yang aman dan dapat memberikan keuntungan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Reksadana Yang Bagus Untuk Pemula Dengan Profil Risiko Moderat

Kemudahan Investasi Berbagai Instrumen Dengan Upgrade ke Bibit Plus

Temukan pengalaman baru dan kemudahan dalam berinvestasi dengan Bibit Plus di Aplikasi Bibit yang tidak hanya menawarkan investasi reksadana, namun juga menawarkan lebih banyak aset investasi dan berbagai fitur eksklusif lain yang didukung oleh Stockbit Sekuritas dan Bank Jago. Manfaat-manfaat Bibit Plus yang akan diperoleh investor adalah seperti berikut ini:

1. Pengalaman Baru

Dengan menggunakan metode pembayaran RDN Wallet, kamu dapat menggunakan saldo RDN sebagai dompet investasi di Bibit untuk melakukan investasi reksadana, SBN, obligasi FR, dan saham tanpa biaya tambahan.

2. Investasi Berbagai Aset Dalam 1 Aplikasi

Bibit Plus menawarkan akses ke aset investasi baru seperti obligasi FR, yang merupakan investasi aman dengan jaminan pemerintah dan dapat memberikan yield hingga 7,01% per tahun. Selain itu, kamu dapat mencoba investasi langsung di beberapa instrumen investasi melalui platform Bibit tanpa perlu beralih ke aplikasi lain.

3. Fitur Tambahan

Fitur pencairan instan, memungkinkan kamu untuk mencairkan investasi reksadana dengan cepat. Selain itu, tersedia opsi nabung rutin dengan autodebit sesuai jadwal yang kamu tentukan untuk memudahkan pengelolaan keuangan milikmu.

Dengan Bibit Plus, pengalaman investasi yang aman semakin terjangkau dengan akses ke berbagai aset investasi dan fitur eksklusif, memberikan peluang yang menjanjikan bagi para investor untuk meraih cuan.