Cek Penyekatan Jalan Saat PPKM Darurat dengan Google Maps

Seperti kita ketahui bersama di masa PPKM Darurat ini ada penyekatan jalan yang dilakukan pihak kepolisian. Penyekatan jalan ini sendiri bertujuan untuk menurunkan mobilitas masyarakat guna menghindari penularan Covid-19 yang terus bertambah. Penyekatan jalan yang dilakukan pihak kepolisian ini tidak terbatas pada jalan dalam kota saja, tapi beberapa ruas tol juga mengalami penyekatan atau penutupan. Nah saat jalanan sudah mengalami penyekatan seperti sekarang ini tentu kamu perlu mencari solusinya. Untungnya saat ini ada teknologi Google Maps yang bisa membantu kita mencari jalan alternatif ketika ada penyekatan.

Google Maps

Teknologi yang dapat membantu kita untuk bisa mendapatkan solusi dari penyekatan karena PPKM Darurat ini adalah Google Maps. Platform Google Maps sendiri memang sudah banyak digunakan oleh masyarakat saat berkendara dan bepergian. Dengan Google Maps kita bisa mencapai lokasi tujuan meski arah perjalanan sebelumnya tidak diketahui. Dengan Google Maps ini juga kita bisa mengetahui titik-titik kemacetan yang terjadi di jalan yang kita lewati.

Begitu juga ketika ada penyekatan jalan yang dilakukan pihak kepolisian di masa PPKM Darurat. Google Maps akan menghadirkan informasi di mana saja penyekatan jalan tersebut. Tidak hanya itu, selain menunjukkan titik penyekatan, Google Maps juga akan membantu kita untuk mendapatkan jalan alternatif menuju lokasi yang dituju.

Cara Menggunakan Google Maps untuk Mengecek Penyekatan Jalan

Nah buat kamu yang memang ada keperluan mendesak keluar rumah di masa PPKM Darurat, bisa menggunakan Google Maps untuk mengecek penyekatan jalan. Caranya, lakukan saja langkah-langkah beriktu ini:

1.       Buka aplikasi Google Maps dari Gadget. Nantinya peta digital akan muncul di layar.

2.       Setelah peta digital muncul, pilih ikon layer atau berbentuk kota di sisi kanan atas.

3.       Kemudian jika sudah terbuka, pilih menu atau Map Details kemudian tekan atau pilih opsi traffic pada ikon yang ada.

4.       Dari sini tampilan peta akan memperlihatkan kondisi terkini lalu lintas di sekitar. Dalam tampilan itu juga bisa didapati beberapa info jalan yang disekat atau tampilan ikon jalan ditutup.

5.       Jika tampilan ikon jalan ditutup ini diklik akan ada informasi soal penutupan atau penyekatan jalan termasuk update informasi apakan masih ditutup atau tidak.

6.       Dari sini kamu bisa memberikan umpan balik atau feedback berupa informasi tambahan mengenai situasi terkini.

Baca juga artikel kita tentang pengertian PSBB di sini.

Itulah informasi mengenai cara melakukan pengecekan jalan saat PPKM Darurat dengan Google Maps. Namun di masa pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, kamu disarankan untuk tidak sering keluar rumah jika tidak ada keperluan mendesak. Kesehatan di masa pandemi ini memang menjadi sesuatu yang sangat penting. Selain menjaga kesehatan, kamu juga tidak boleh melupakan finansialmu. Maka dari itu di masa pandemi ini perlu sekali kamu melakukan investasi yang tepat agar finansialmu selalu sehat. Nah salah satu investasi terbaik yang bisa kamu jalankan di masa pandemi ini adalah investasi reksadana di aplikasi Bibit.