Ini Cara Mengembalikan Akun Google Lewat Email dan Nomor HP!

Google menjadi salah satu platform penting untuk mengintegrasikan perangkat dengan identitas pemiliknya. Kamu bisa melakukan penyimpanan dan pengelolaan akun di Google pada hp atau laptop Dengan cara ini, pengguna bisa menemui masalah saat akun Google tidak bisa diakses karena tidak sengaja terhapus. Kini cara pemulihan akun Google kini bisa dilakukan lewat email dan nomor hp loh! Pengguna akun Google bisa dengan mudah mengatasi akun yang dibatasi oleh sistem. 

Kamu perlu menyiapkan nomor telepon atau alamat email untuk pemulihan. Untuk memastikan kamu dapat mengakses kembali akun Google yang dimiliki ketika tidak bisa login, kamu bisa menambahkan informasi pemulihan tersebut. Ini akan membantu kamu untuk mereset sandi jika kamu lupa kata sandi, ada orang lain menggunakan akun kamu, atau akun kamu terkunci karena alasan lain.

Baca juga: Cara Login Facebook Tanpa Email Dan Nomor Telepon

Hal penting lain yang perlu kamu perhatikan, pastikan kamu mengingat alamat email yang akan dipulihkan. Kamu bisa mengikuti langkah berikut untuk melakukan pemulihan akun Google yang praktis dan cepat lewat email atau nomor hp. Begini caranya.

Jika Lupa Kata Sandi

  1. Ikuti langkah-langkah berikut untuk memulihkan akun Google atau Gmail.

  2. Kamu mungkin akan ditanya beberapa pertanyaan untuk mengkonfirmasi bahwa akun tersebut milik kamu. Jawab pertanyaan dengan sebaik-baiknya.

  3. Jika terdapat masalah, coba tips untuk menyelesaikan langkah-langkah pemulihan akun.

  4. Reset kata sandi jika diminta. Pilih sandi kuat yang belum pernah digunakan dengan akun tersebut.

Jika Lupa Alamat Email yang Digunakan untuk Login

  1. Untuk menemukan nama pengguna, ikuti langkah-langkah berikut. Kamu perlu mengetahui nomor hp atau alamat email pemulihan untuk akun kamu dan juga nama lengkap di akun yang kamu gunakan..

  2. Ikuti petunjuk untuk mengkonfirmasi bahwa akun tersebut memang akun yang kamu miliki.

  3. Kamu akan menemukan daftar nama pengguna yang cocok dengan akun kamu.

Cara pemulihan Akun Google lewat Email terdaftar

  1. Buka halaman https://support.google.com/accounts/answer/7299973 pada browser.

  2. Klik jendela Halaman Pemulihan Akun.

  3. Masukkan email lalu klik Next.

  4. Klik Try Another Way.

  5. Klik kembali Try Another Way.

  6. Masukkan email terhubung dengan akun yang ingin dipulihkan.

  7. Isi kolom dengan kode verifikasi dari Google.

  8. Masukkan kata sandi baru. Klik Simpan password.

Cara pemulihan Akun Google lewat nomor HP

  1. Buka halaman https://support.google.com/accounts/answer/7299973 pada browser.

  2. Klik jendela Halaman Pemulihan Akun.

  3. Masukkan email yang akan dipulihkan lalu klikNext.

  4. Klik Try Another Way.

  5. Klik kembali Try Another Way.

  6. Pilih lewat Email terdaftar.

  7. Masukkan kode verifikasi dari salah satu metode.

  8. Masukkan kata sandi baru.

  9. Klik Simpan password.

Jika kamu sudah mencoba beberapa alternatif cara tersebut tetapi masih tidak dapat login, kamu bisa membuat akun Google baru atau coba tips untuk pemulihan akun.atau dapat membuat akun Google baru.

Untuk menghindari layanan pemulihan akun dan sandi demi keamanan, kamu tidak dapat menelepon Google untuk meminta bantuan login ke akun yang akan dipulihkan. Dan hal penting lainnya adalah jangan memberikan sandi atau kode verifikasi kepada siapapun.

Baca juga: Cara Cek Pajak Kendaran Secara Online

Jadi, sudah tahu cara memulihkan akun jika lupa kata sandi email? Setelah kamu mendapatkan password akun Google kamu lagi, pastikan kamu mengatur akunmu dengan Google 2-Step Verification untuk menjamin keamanan dari akun Google. Apalagi, akun Google bukan hanya untuk berkirim email, tapi juga bisa gunakan untuk melakukan transaksi keuangan seperti investasi di aplikasi Bibit. Jadi pastikan akun Google kamu aman sehingga terhindar dari risiko pencurian data. Please, be safe ya!