Asuransi merupakan salah satu produk proteksi pada diri seseorang terkait hal-hal tertentu sesuai jenis asuransinya. Dari adanya perlindungan inilah kemudian produk asuransi dianggap sesuatu yang penting untuk dimiliki untuk mendukung kehidupan. Tapi sebelum membelinya, karena sekarang ada banyak jenis asuransi, kita perlu mengetahui lebih mendalam mengenai ragam produk asuransi tersebut. Nah berikut ini beberapa jenis asuransi di Indonesia yang perlu kamu ketahui untuk jaminan kehidupan.
1. Asuransi Jiwa
Jenis asuransi pertama adalah asuransi jiwa. Sesuai dengan namanya maka asuransi ini akan menanggung jaminan finansial pada kematian bagi orang yang didaftarkan. Asuransi jiwa ini sendiri bisa diperuntukkan bagi kepentingan diri sendiri dan atas nama tertanggung saja atau juga untuk kepentingan orang ketiga. Untuk klaim dan sistem pembayaran pada asuransi jiwa ini bermacam-macam sistemnya tergantung perusahaan yang mengelolanya. Ada perusahaan yang melayani klaim dan pembayaran setelah kematian dan ada juga perusahaan yang membayar asuransi jiwa ini sebelum kematian.
2. Asuransi Kesehatan
Kamu yang ingin melindungi diri dari beban biaya kesehatan, maka asuransi kesehatan adalah pilihannya. Seperti kita tahu biaya kesehatan ini setiap tahunnya terus membesar. Nah dengan memiliki asuransi kesehatan maka kamu bisa mendapatkan penanggungan biaya perusahaan asuransi ketika harus dirawat di fasilitas kesehatan seperti rumah sakit. Besarnya biaya kesehatan ini sendiri bisa meliputi biaya perawatan atau juga termasuk biaya kamar. Begitu pentingnya asuransi kesehatan, pemerintah bahkan menghadirkannya pada masyarakat dengan wujud BPJS. Tentu selain BPJS ada beberapa asuransi kesehatan dari perusahaan swasta yang bisa kamu ambil seperti Prudential, Allianz, Manulife, AIA, Cigna, dan lainnya.
3. Asuransi Kendaraan
Kamu yang punya kendaraan berharga maka memiliki perlindungan atau proteksi dalam wujud asuransi akan sangat penting. Tidak hanya menanggung biaya kerusakan tapi beberapa asuransi kendaraan juga ada yang membayar akibat kehilangan kendaraan. Tentu dengan semakin tingginya harga spare part dan perawatan serta besarnya risiko kehilangan kendaraan, maka asuransi yang populer pada tahun 1998 ini akan sangat bermanfaat ketika dimiliki.
4. Asuransi Pendidikan
Biaya pendidikan juga merupakan salah satu beban pengeluaran dalam keluarga yang perlu diantisipasi. Ini tidak lain tidak bukan dikarenakan biaya pendidikan yang setiap tahun terus meningkat. Maka dari itu untuk bisa menjamin pendidikan anak-anak, orangtua memang perlu memiliki asuransi pendidikan. Dengan asuransi pendidikan ini maka ada proteksi atau perlindungan pembiayaan pendidikan ketika anak sudah masuk ke jenjang yang disepakati. Tentu karena biaya pendidikan setiap jenjang ini berbeda maka premi yang dibayarkan juga akan berbeda tergantung jenjang atau tingkatan pendidikan yang akan diambil.
5. Asuransi Kepemilikan Rumah dan Properti
Terakhir, jenis asuransi yang ada di Indonesia adalah asuransi kepemilikan rumah dan properti. Seperti halnya asuransi kendaraan, maka dalam asuransi rumah dan propeti ini kamu akan mendapatkan perlindungan pada aset tersebut. Wujud proteksi dari asuransi rumah dan properti ini sendiri adalah segala hal yang menyebabkan kerusakan atau kehilangan yang ada rumah atau properti.
Baca juga artikel kita tentang besaran uang yang di-cover asuransi mobil di sini.
Itulah beberapa jenis asuransi yang bisa kamu ambil untuk jaminan kehidupanmu. Mengingat dalam menjalankan setiap aktivitas dan kegiatan ini selalu ada risiko maka dengan memiliki asuransi, kamu akan mendapatkan manfaat yang besar. Tapi untuk mendukung kehidupan yang lebih baik, kamu tidak bisa hanya mengandalkan asuransi saja. Namun untuk menyongsong masa depan yang cerah kamu juga perlu menjalankan investasi. Dan salah satu pilihan investasi yang aman dan menguntungkan untuk kamu ambil adalah investasi reksadana di aplikasi Bibit.