Ini Cara Mudah untuk Top Up Saldo OVO

Era cashless membuat semua transaksi menjadi praktis. Kita tidak perlu repot-repot mengeluarkan uang. Salah satu yang sudah banyak digunakan adalah OVO. Dengan 71% pengguna aktif dan tingkat brand awareness hingga 96%, OVO menjadi platform pembayaran digital pembayaran digital terpopuler di Indonesia. OVO juga sudah banyak bekerjasama dengan  banyak merchant, sehingga penggunaannya pun menguntungkan. Banyak diskon dan promo yang diberikan oleh OVO.


Sebagai salah satu dompet digital yang digunakan oleh berbagai lapisan masyarakat di Indonesia, cara top up OVO dapat dikatakan sangatlah mudah dan dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun. Dompet digital OVO merupakan salah satu pilihan untuk kamu. Nah berikut ada beberapa cara untuk melakukan pengisian atau top up OVO yang perlu kamu pahami.

Baca juga artikel: Cara Mengaktifkan Pay Later OVO 

Melalui Kartu Debit

Cara top up OVO pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan kartu debit. Saat ini sudah terdapat sekitar 22 bank yang bisa kamu gunakan untuk mengisi saldo OVO, diantaranya adalah BCA, Mandiri, BNI, Bank BTPN, BRI, Bank Sinarmas, Maybank, DBS, Bank Mega, Bank BTN, Danamon, dan masih banyak lagi.

Untuk pengisiannya itu sendiri, kamu bisa melalui m-banking, ATM, ataupun dengan memanfaatkan aplikasi OVO. Pengisian saldo melalui m-banking dan ATM biasanya berbeda-beda tergantung dari masing-masing bank.

Namun apabila kamu ingin mengisi saldo melalui aplikasi OVO yang telah kamu download, cara top up OVO yang bisa dilakukan adalah seperti berikut ini:

  • Buka aplikasi OVO yang sudah ter-download di ponsel

  • Klik Top Up yang tertera di bagian atas sebelah kiri dan kamu akan dibawa ke halaman untuk pengisian saldo

  • Masukan nominal isi ulang yang diinginkan (minimal Rp10.000)

  • Setelah itu kamu akan diminta untuk memilih metode pembayaran yang diinginkan, pilihlah opsi Kartu Debit

  • Selanjutnya kamu akan diminta untuk memasukan informasi mengenai kartu debit tersebut, seperti nomor kartu, masa berlaku, dan CVV.

  • Setelah seluruh informasi diisi secara benar, maka tekan tombol Kirim

  • Kemudian kamu akan mendapatkan one time password (OTP). Masukan kode tersebut untuk konfirmasi

  • Kamu akan mendapatkan notifikasi bahwa isi ulang saldo telah berhasil


Baca artikel terkait: Gimana Sistem Kerja Fintech?

Top up melalui driver Grab

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa OVO telah bekerjasama dengan banyak pihak salah satunya ialah Grab. Grab menggaet OVO sebagai partner pembayaran cashless-nya, sehingga kalian bisa top up OVO ketika sedang melakukan transaksi di Grab.

• Klik tombol Isi Ulang kemudian masukkan nominal saldo OVO 

• lalu klik Lanjutkan. 

• Cara lain jika kalian melakukan transaksi dengan tunai, klik Ganti lalu klik Isi Ulang

• kemudian masukkan nominal saldo OVO 

• selanjutnya klik Lanjutkan. 

• Terakhir berikan uang tunai kepada driver Grab setelah kalian menerima saldo OVO.



Melalui Minimarket dan Booth OVO

Cara lain top up ovo selanjutnya adalah melalui minimarket atau booth ovo, dengan melalui minimarket seperti Alfamart dan Booth OVO. Khusus untuk Booth, biasanya dapat kamu temukan di beberapa pusat perbelanjaan. Caranya pun sangatlah mudah, yaitu:

  • Kunjungi Alfamart atau Booth OVO dan beri tahu penjaga disana bahwa kamu ingin mengisi ulang saldo OVO

  • Sebutkan nominal saldo yang kamu inginkan dan berikan uang tunai sesuai dengan jumlah saldo yang kamu minta

  • Beri tahu nomor ponsel yang kamu gunakan untuk mendaftar akun OVO dan transaksi telah selesai. Jangan lupa untuk menyimpan struk pembayaran guna berjaga-jaga apabila kedepannya dibutuhkan.


Itu tadi 3 cara mudah untuk top up OVO mu. Selain cara mudah top up, OVO juga bisa kamu gunakan untuk pembayaran apapun yang sudah bekerjasama dengan OVO lho, contohnya investasi di aplikasi Bibit nih, kamu bisa bayar pake OVO. Investasi jadi lebih mudah dan gampang kan? Yuk, investasi sekarang, biar uangmu bekerja!