Cara Cek Tunggakan BPJS Kesehatan

Adanya BPJS Kesehatan atau Kartu Indonesia Sehat (KIS) membuat rakyat Indonesia lebih mudah mendapatkan fasilitas kesehatan yang layak. Dengan iuran yang terjangkau, kita semua bisa bebas dari rasa khawatir saat hendak berobat ke dokter atau rumah sakit.

Hanya, terjadinya sebuah halangan siapa yang tahu. Kesibukan, rutinitas, dan faktor lain, terkadang membuat kita lupa untuk membayar iuran bulanan BPJS Kesehatan. Akibatnya, BPJS Kesehatan menunggak sehingga kita tidak dapat menikmati layanannya.

Bagaimana cara cek tunggakan BPJS Kesehatan agar kita fasilitas kesehatan dari pemerintah ini berjalan lancar?

Cek via Situs Resmi

Dunia digital membuat beberapa hal jadi mudah dilakukan termasuk cek tunggakan BPJS Kesehatan. Kamu tinggal akses situs berikut ini https://daftar.bpjs-kesehatan.do.id/bpjs-checking kemudian lengkapi data seperti nomor kartu, tanggal lahir, dan angka validasi. Setelah itu klik 'Cek', informasi tagihan pun akan ditampilkan.

Cek via Aplikasi JKN (BPJS Kesehatan Mobile)

Dunia semakin praktis karena adanya aplikasi. Selain investasi yang dapat dilakukan secara online lewat aplikasi, cek tagihan BPJS Kesehatan pun bisa lho. Ya, BPJS Kesehatan punya aplikasi mobile yang bisa kamu download di AppStore dan GooglePlay. Cara cek tunggakan BPJS di aplikasi adalah dengan cara registrasi lalu masuk ke menu “Premi” dan tagihan pun akan muncul.

Cek Tagihan BPJS via SMS

Tidak punya kuota untuk cek tunggakan BPJS secara online? Jangan khawatir! Karena kamu masih bisa mengeceknya melalui layanan SMS. Format SMS untuk cek tunggakan BPJS Kesehatan adalah sebagai berikut: NIK (spasi) nomor induk kependudukan 

Contoh: NIK 3273123456789012

Setelah format sesuai lalu kirim SMS ke nomor 0877-7550-0400.

Bagaimana jika BPJS Kesehatan sudah tidak aktif?

Akibat terburuk saat menunggak iuran BPJS Kesehatan adalah kartu menjadi tidak aktif. Untuk mengatasi hal ini sebenarnya cukup mudah, yaitu dengan membayar tunggakan disertai membayar tagihan bulanan yang sedang berjalan.

Mengutip dari beberapa sumber, salah satunya CNN Indonesia, kalau sudah melunasi tunggakan kartu BPJS Kesehatan otomatis aktif kembali.

Kendati demikian, lebih baik jangan menunggak! Pasalnya, kalau harus membayar tunggakan sekaligus, iuran bulanan yang ringan, bisa terasa berat. Bayangkan saja, misalnya kewajiban kita membayar Rp150.000/bulan, lalu menunggak BPJS Kesehatan selama satu tahun jadi Rp1.800.000. Berat, bukan?

Nah, itu dia cara cek tunggakan BPJS Kesehatan. Mudah dengan dukungan internet dan aplikasi. Begitu juga saat investasi, kini semakin praktis dengan adanya platform aplikasi online seperti Bibit. Tinggal download aplikasi Bibit di Google Play dan AppStore, investasi bisa dilakukan dalam genggaman.