SR017 merupakan SBN Ritel seri keempat yang akan diterbitkan pemerintah di 2022. Sebelumnya, pemerintah telah menerbitkan Obligasi Negara Ritel seri ORI021, Sukuk Negara Ritel seri SR016 dan Savings Bond Ritel seri SBR011.
SBN Ritel termasuk Sukuk Negara Ritel (SR) seri SR017 yang dijadwalkan akan ditawarkan pada 19 Agustus - 14 September 2022, bisa dipilih oleh investor pemula dengan profil risiko konservatif dan jangka waktu pendek. Bagi investor dengan profil risiko moderat dan agresif, SR017 bisa dipilih sebagai bagian dari diversifikasi investasi.
Sukuk Ritel SR017 merupakan bagian dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau biasa dikenal juga sebagai Sukuk Negara yang diterbitkan oleh Pemerintah Indonesia. Sukuk hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia yang sangat bervariasi, terutama yang ingin membeli produk investasi secara syariah.
Dengan tingkat kehalalannya yang pasti, investasi pada Sukuk Ritel semakin diminati masyarakat Indonesia. Tapi kemudian muncul pertanyaan, beli SR017 minimal berapa untuk memulainya?
Berapa Minimal Investasi SR017?
Selain menjadi salah satu investasi yang syariah, dengan investasi SR017 investor juga bisa menjadikan investasi ini sebagai passive income yang menguntungkan. Karena tidak perlu banyak modal untuk bisa investasi SR017. Memang beli SR017 minimal berapa?
Jadi, modal investasi cukup terjangkau (mulai dari Rp 1 juta), dan maksimal Rp3 miliar per investor. Bisa menjadi passive income karena imbal hasil (kupon) dibayarkan rutin setiap bulannya.
Karena investasi ini terjangkau, Adapun fakta menarik lainnya bahwa terdapat 3.161 investor yang melakukan pembelian dengan nominal Rp 1 juta dan hampir seluruhnya didominasi oleh kaum millenial (83%) dan investor baru (74,4%). Hal ini menandakan bahwa terjadi peningkatan kesadaran dan ketertarikan generasi muda untuk berinvestasi SBN. Karena SBN juga merupakan instrumen investasi yang aman dan menguntungkan karena langsung diterbitkan dan dijamin 100% oleh negara.
Sukuk Ritel cocok sebagai investasi untuk mencapai tujuan jangka pendek dan menengah yang hendak dicapai oleh investor.
Seperti kebutuhan persiapan dana pernikahan, persiapan persalinan, dana pendidikan, dan tujuan keuangan lainnya dengan tenor atau masa investasi yang tetap dan tidak menginginkan adanya risiko keuangan yang tinggi seperti di saham dan pasar uang. Selain itu, Sukuk Ritel dapat diperdagangkan atau dijual kembali ke investor yang lain setelah masa tunggu (holding period) tiga kali pembayaran imbalan.
Baca juga Apakah SBN Bisa Dijual? Ini Jawabannya!
Keuntungan Berupa Kupon?
Jadi, sudah tau beli SR017 minimal berapa? Kamu juga harus tau keuntungan berupa kupon di SR017. Keuntungan berinvestasi Sukuk Ritel kamu juga akan mendapatkan imbal hasil dalam bentuk kupon. Namun perlu kamu ketahui bahwa kupon dalam investasi Sukuk Ritel ini berbeda dengan kupon pada produk SBN Konvensional seperti ORI (Obligasi Ritel Negara) dan SBR (Saving Bond Ritel). Karena bila kupon dalam SBN Konvensional wujudnya adalah bunga dengan acuan suku bunga BI, maka dalam Sukuk Ritel, kupon yang didapat berasal dari imbal hasil yang dijalankan negara melalui berbagai kesepakatan.
Perlu diketahui juga bahwa kupon Sukuk Ritel ini bersifat fix rate atau tetap. Maksudnya adalah kupon dengan jenis fix rate ini tidak terpengaruh oleh perubahan suku bunga BI. Meski bersifat tetap, besaran kupon Sukuk Ritel terbilang menguntungkan karena lebih tinggi dari bunga deposito bank BUMN.
Secara historis, imbal hasilnya lebih tinggi dibandingkan bunga deposito BUMN. Pajak yang dikenakan sebesar 10%, lebih rendah dibandingkan deposito (20%).
Di mana Bisa Membeli Investasi Sukuk Ritel 017?
Selain pertanyaan beli SR017 minimal berapa? Pasti juga banyak bertanya dimanakah membeli SR017 yang aman?
Untuk memulai investasi Sukuk Ritel kamu bisa menggunakan aplikasi Bibit, karena Bibit merupakan salah satu aplikasi yang terdaftar OJK dan salah satu aplikasi yang ditunjuk menjadi mitra distribusi untuk SBN.
Caranya terbilang mudah. Kamu tinggal ikuti saja panduan berikut ini:
1. Pertama, kamu perlu melakukan registrasi SBN terlebih dulu di Bibit. Dan bila kamu belum punya akun Stockbit Sekuritas, terlebih dulu kamu harus melakukan registrasi Rekening Dana Investor (RDN) dengan menggunakan akun Stockbit Sekuritas melalui aplikasi Bibit. Begini langkah registrasi RDN di aplikasi Bibit:
Klik banner “SBN” di halaman home aplikasi Bibit.
Selanjutnya, pilih ‘Daftar Sekarang’
Kemudian, buat akun Stockbit Sekuritas, klik ‘Buat Akun’
Lalu, isi pembukaan RDN untuk registrasi pendaftaran SBN
2. Setelah registrasi RDN dilakukan, kamu tinggal klik banner ‘SBN’ di home aplikasi Bibit.
3. Kemudian pilih ‘Daftar Sekarang’
4. Selanjutnya, klik ‘Hubungkan Stockbit’ dan proses pendaftaran selesai.
Dari sini kamu tinggal melakukan klik icon atau banner 'Surat Berharga Negara (SBN)' di homepage aplikasi untuk melakukan pembelian SBN di aplikasi Bibit.
Baca juga: Siapkan Ini Sebelum Beli SR017 di Bibit!
Jadi, untuk para investor pemula, jangan sampai ketinggalan untuk SR01, kapan lagi investasi hanya 1 juta, bisa untung tiap bulan? Masa penawarannya akan dimulai di pertengahan Agustus 2022. Pantau terus blog dan sosial media Bibit untuk dapatkan informasi tanggal peluncuran SR017 dan berita terkait lainnya ya! Sebelum waktunya penerbitan SR017, kamu bisa lakukan registrasi SBN di aplikasi Bibit sekarang agar tidak ketinggalan. Kamu bisa daftar di sini.