Baik menabung maupun investasi sebenarnya bisa menghadirkan manfaat nabung yang hampir sama. Hanya saja, menabung lebih memberikan dampak untuk jangka pendek. Jika kamu memilih berinvestasi, semakin panjang jangka waktunya, semakin terasa manfaatnya. Dari definisinya sendiri, ada perbedaan jelas mengenai pengertian menabung dengan melakukan investasi. Menabung hanyalah aktivitas menyisihkan sebagian uang dari pendapatan.
Melakukan investasi artinya menaruh sebagian dana ke suatu produk yang diharapkan dapat memiliki pengembangan nilai ke depannya. Nabung merupakan salah satu kegiatan yang bisa membuat keuangan menjadi stabil. Nah berikut beberapa manfaat nabung yang perlu kamu ketahui.
Belajar Berhemat
Dengan menabung kamu sudah belajar untuk lebih bijak mengatur keuangan yang kamu miliki. Karena jika kamu sudah terbiasa menabung, manfaat nabung yang paling jelas adalah dapat menghindari membeli sesuatu hal yang kurang berguna dan menyisihkan uang kamu untuk ditabung agar kebutuhan dana saat hari tua nanti bisa tercukupi.
Baca juga artikel: 5 Tips Menabung untuk Kaum Millenial
Belajar Lebih Disiplin
manfaat nabung yang penting lainnya yaitu belajar lebih disiplin dengan menetapkan nominal tertentu di setiap hari, minggu atau bulan yang kamu tabungkan secara terus menerus, itu akan membuat kamu lebih disiplin dalam mengatur keuangan kamu agar lebih bijak lagi menggunakan dana yang kamu miliki.
Mencegah Berhutang
Keadaan darurat memang tidak dapat dihindari oleh siapapun seperti sakit dan membutuhkan perawatan yang tentunya membutuhkan dana tidak sedikit, sehingga mau tidak mau berhutang lah yang menjadi jalan paling mudah. Seperti berhutang ke bank, padahal berhutang ke bank bunganya cukup tinggi dan prosesnya pun sulit untuk pengajuan ataupun pembayarannya. Dengan menabung kamu tidak lagi perlu takut mengalami hal-hal seperti diatas. Karena, dengan memiliki tabungan atau memiliki investasi kamu sudah memiliki dana yang bisa digunakan saat ada keadaan darurat tanpa harus mencari dana apalagi berhutang.
Mewujudkan tujuan keuangan
Setiap orang pasti memiliki tujuan keuangan, dengan menabung atau investasi kamu bisa mewujudkannya. Kamu bisa rencanakan investasi misalnya untuk pernikahan kamu, rumah pertama kamu, atau pendidikan anak kamu atau hanya sekedar membeli gadget ataupun smartphone, saat ini banyak sekali cara menabung yang mudah, salah satunya pakai aplikasi Bibit dan gunakan fitur goal settings. Kamu tinggal tentukan berapa uang yang ingin kamu kumpulkan untuk tujuan kamu, Bibit akan bantu hitung berapa nilai yang perlu kamu tabung setiap bulannya untuk mencapai tujuan kamu.
Jadi, kamu bisa gunakan fitur goal settings ini dan tidak lagi menggunakan kartu kredit ataupun tabungan di bank yang ada potongannya lho. Ini bisa menjadi cara yang menguntungkan buat kamu dalam mencapai masa depanmu. Dengan fitur ini juga, kamu akan bisa disiplin untuk nabung beli rumah ataupun tujuan lainnya, dengan berbagai kelebihan yang tidak bisa kamu temukan di aplikasi reksadana lainnya.
Baca juga artikel terkait: Tips Nabung Cepat Buat Membeli Rumah Cash
Financial Freedom
Manfaat nabung atau investasi berikutnya dan menggunakan fitur goal settings di aplikasi bibit adalah Financial freedom atau merdeka secara keuangan dapat diartikan sebagai kondisi ketika dapat memenuhi segala kebutuhanmu , tanpa harus bekerja lagi. Ini karena pengembangan dana dari investasi sudah bisa membayar segala kebutuhanmu. Jika kamu memiliki tujuan sebelum pensiun sudah mencapai financial freedom, kamu bisa investasi di Bibit dari sekarang!
Fitur goal settings di aplikasi bibit Kamu bisa menyimpan dan mengubah nama portfolio. Selain itu kamu juga bisa menambah portfolio di fitur goal settings ini lho. Misalnya kamu tambahkan untuk dana pensiun.
Pilihan pembayaran di aplikasi Bibit juga sangat beragam, bisa menggunakan OVO ataupun Gopay. Jadi, sangat memudahkan kamu dalam investasi! Kamu juga bisa kenali fitur goal settings di aplikasi Bibit dengan langsung mencobanya.