Dimana Menonton Film Streaming Selain IndoXXI?

Situs film streaming merupakan salah satu portal yang sangat digemari di kalangan masyarakat. Dengan adanya situs film streaming ini memang publik bisa menonton film layar lebar dengan mudah dan murah bahkan gratis. Salah satu portal film streaming yang banyak diakses publik tersebut adalah IndoXXI. Tapi sayangnya situs film streaming tersebut saat ini sudah tidak bisa diakses karena telah diblokir oleh pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo). Lalu dimana lagi kita bisa menonton film streaming selain di IndoXXI? Berikut informasinya.


Dimana Menonton Film Streaming Selain IndoXXI.jpg

Situs Streaming yang Bermanfaat Saat Masa Pandemi

Dalam kondisi pandemi Covid-19 yang memaksa banyak orang untuk diam di rumah, membuat portal film streaming banyak diburu oleh publik. Salah satu situs yang paling digemari dan diakses oleh publik saat masa pandemi tersebut adalah IndoXXI. Portal ini memang terbilang sangat cepat update. Bahkan tak jarang situs ini sudah menayangkan film yang masih tayang di bioskop meksi kualitasnya terbilang kurang bagus. Tapi sejak pemerintah melalui Kominfo memblokir situs IndoXXI tahun lalu, publik pun bingung untuk menonton film streaming. Dari sinilah kemudian publik kembali mencari-cari situs film streaming lain yang bisa membantunya mengusir kejenuhan di masa pandemi Covid-19.

Munculnya Portal Film Streaming Sejenis

Saat ini sendiri kita bisa menjumpai beberapa portal sejenis seperti IndoXXI yang menghadirkan film streaming. Bahkan dilihat dari tampilannya, situs sejenis IndoXXI ini memiliki kemiripan dengan IndoXXI. Dari sini ada yang menduga bahwa IndoXXI hadir kembali dalam nama lain. Pemerintah sendiri sampai saat ini masih belum melakukan penindakan pada situs-situs film streaming  baru yang bermunculan karena disibukkan oleh penanganan virus corona. Lalu portal dan situs film streaming apa saja yang menjadi pengganti IndoXXI dan bisa kamu jadikan opsi atau referensi lain menonton film streaming? Berikut daftarnya :

1.       https://roomcinema21.online/

2.       https://bioskop.blue/

3.       http://movie-xx1.com/

4.       https://gudangfilm.site/

5.       http://nontonfilm168.net/

6.       https://indomovie.web.id/

7.       http://movieon21.biz/

8.       http://nontonstreaming.asia/

Tetap Waspada

Meski muncul beberapa alternatif lain dari portal film streaming, namun kamu diharuskan untuk tetap waspada ketika menontonnya. Sebab sebenarnya portal atau situs film streaming tadi merupakan sesuatu yang ilegal karena dianggap melanggar hak cipta. Portal film streaming ini dianggap ilegal karena dalam praktiknya memang pemilik situs tidak membayar pajak ke pemerintah dan tidak membayar royalti kepada pembuat film.

Satu hal lagi yang membuat kamu harus ekstra waspada saat menonton film streaming lewat situs adalah adanya bahaya pencurian data. Dalam portal film streaming ini memang ada dijumpai beberapa iklan. Nah salah satu jenis iklan yang biasanya didapati pada portal film streaming tersebut adalah iklan judi dan pornografi. Kedua jenis iklan inilah yang berbahaya karena rentan disusupi oleh malware. Bila kamu melakukan klik pada iklan tadi maka bisa saja terjadi pencurian data.

Baca juga artikel kita tentang bagaimana cara streaming nonton film online di sini.


Itulah beberapa daftar portal film streaming selain IndoXXI yang bisa kamu jadikan referensi menonton film dikala harus berada di rumah pada masa pandemi. Sekali lagi seperti yang dijelaskan di bagian akhir maka kamu harus tetap ekstra waspada saat menonton film streaming di beberapa portal yang telah dijelaskan. Selain mencukupi hiburan dengan film streaming, kamu juga tidak boleh lupa untuk menjemput masa depan cerah untuk keuangan atau finansial. Nah untuk tujuan tersebut, kamu bisa mengandalkan investasi reksadana bersama Bibit.