Benarkah JOOX jadi Streaming Musik Gratis?

Disaat bosan melanda, salah satu kegiatan menyenangkan adalah mendengarkan musik. Musik selalu ada di mana saja, mulai dari kendaraan umum hingga tempat kerja sekali pun.

Apalagi, saat ini sudah banyak aplikasi streaming musik online secara gratis melalui smartphone, baik itu android maupun iOS.

Biasanya, sebelum ada smartphone, seorang pengguna akan mendengarkan musik melalui radio maupun media download (ilegal). Akan tetapi, saat ini, mendengarkan musik menjadi lebih mudah dengan kehadiran bisnis streaming musik, seperti Spotify atau JOOX. Menurut data yang diambil dari Statista.com, sekitar 125 juta orang telah beralih dari kaset dan CD menuju streaming. Bahkan, jumlah ini terus meningkat di setiap tahunnya dan diharapkan dapat menembus angka 260 juta pengguna di akhir tahun 2020.

Spotify merupakan platform musik berbayar, lalu apa benar JOOX menggratiskan streaming musiknya?

Sebelum di Indonesia, aplikasi JOOX telah diluncurkan di Hongkong dan Malaysia di awal 2015, di Indonesia JOOX hadir di pertengahan Oktober 2015. Nama JOOX berasal dari kata Jukebox, mesin pemutar lagu otomatis. Tidak hanya berfungsi untuk streaming musik, kamu juga bisa mendengarkan radio. Selain dapat diakses melalui handphone, kamu juga bisa install JOOX di PC atau laptop kamu. Ini adalah perwujudan dari tagline JOOX, yaitu “Music Anytime Anywhere”. Saat ini JOOX yang merupakan aplikasi musik digital yang berkembang pesat karena telah diunduh sebanyak 130 juta di Indonesia.

Lalu apakah streaming musik di JOOX gratis?

Terdapat beberapa persamaan antara JOOX dan Spotify, yaitu layanan yang diberikan bersifat freemium. Artinya, kebanyakan fitur bisa diakses secara gratis tetapi kamu bisa subscribe secara berbayar untuk mendapatkan keuntungan lain. Kamu bisa membuat playlist sendiri atau mengakses playlist yang tersedia. 

Di JOOX, kamu bisa berlangganan VIP, jika tidak,  kamu hanya bisa memutar lagu dengan judul berwarna putih. Sebab JOOX merupakan aplikasi berlangganan. Jadi, tidak semua lagu bisa kamu mainkan.

Jika kamu ingin semua lagu bisa diputar, Kamu bisa berlangganan aplikasi JOOX dengan membayar Rp 25.000 per minggu, Rp 49.000 per bulan, Rp 139.000 per-3 bulan, Rp 259.000 per-6 bulan, atau Rp 509.000 per-12 bulan.

Baca juga artikel 3 Apps Music Player Bebas Dengerin Lagu Sepuasnya di sini

Dengarkan Musik Indonesia Gratis di JOOX

Kabar bahagia buat kamu pecinta musik Indonesia, pada bulan Maret lalu, di tengah pandemi dan banyak orang yang melakukan work from home, JOOX menggratiskan akses ke lagu-lagu Indonesia lho. Guna menjadikan musik Indonesia menjadi tuan rumah di tanah air, JOOX menghadirkan program 100% Indonesia. Program ini merupakan hasil kerjasama antara JOOX dengan beberapa perusahaan rekaman di Indonesia agar para pecinta musik dapat menikmati musik dan lagu-lagu Indonesia secara gratis. Jika sebelumnya pengguna JOOX harus berlangganan VIP untuk menikmati beberapa lagu, kini mayoritas lagu Indonesia dapat didengarkan secara bebas tanpa batas.  Seru sekali, bukan? Program-program musik JOOX dapat mendukung kegiatan di rumah sehingga pembatasan sosial menjadi lebih positif. Dengan terbatasnya ruang gerak, platform digital menjadi salah satu media akses informasi dan hiburan buat kamu.

Selain playlist musik Indonesia yang di gratiskan, ada program radio yang bisa kamu dengarkan kapan saja, yaitu Salah Sambung bersama Kemal, Gen FM dan Tawco dari Tike, Ronal, serta Melissa Karim  Jak FM. Kedua program ini dapat diakses kapan saja di JOOX. Sebelumnya hanya dapat didengarkan di radio pada jam-jam tertentu, sekarang kamu bisa dengarkan kapan saja di JOOX.