Begini Cara Pakai Find My Device, Sudah Tahu?

Kehilangan smartphone tentu menimbulkan masalah baru bagi pengguna. Keamanan data-data pun terancam karena smartphone telah berpindah tangan. Terdapat beberapa langkah dalam mengantisipasi keamanannya. Mengingat betapa pentingnya smartphone dalam kehidupan saat ini, maka menjaga ponsel agar tetap aman sangatlah penting.

Ada teknologi seperti Find My Device untuk smartphone mu, sehingga lebih mudah mencari saat hilang. Smartphone hilang sudah tidak sulit dicari seperti dulu.

Find My Device adalah tool yang dimiliki Google. Software Find My Device ini dapat membantu penggunanya melacak keberadaan perangkat Android mereka dengan mudah.Bagi para pengguna Android dapat memanfaatkan layanan Find My Device yang ada.

Find My Device merupakan layanan yang ditawarkan oleh Google untuk melacak HP dan tablet Android yang hilang. Begini cara menggunakannya.

Baca juga : Cara Gunakan Wattpad

Apa itu Find My Device?

Find My Device merupakan sebuah layanan yang dibuat oleh perusahaan raksasa Google. Kegunaan atau fungsi dari Find My Device ini tentu saja untuk mencari dan menemukan perangkat kamu yang hilang, dalam hal ini adalah perangkat Android.

Find My Device sendiri tersedia dalam bentuk aplikasi untuk Android yang bisa kamu download secara gratis melalui Google Play Store dan dalam bentuk sebuah situs web.

Jadi layanan dari Google ini bisa menjadi alternatif untuk cara melacak nomor HP, terutama lokasinya. Aplikasi Find My Phone merupakan aplikasi yang akan memberitahukan lokasi smartphone kamu secara real-time saat dicuri atau hilang.

Selain memberitahukan lokasi tempat smartphone hilang, aplikasi ini juga bisa melacak jejak perangkat kamu saat dibawa pergi oleh seseorang yang menemukannya.

Cara Menggunakan Find My Device

Bagi kamu yang ingin menggunakan Find My Devices, sebelumnya kamu harus memastikan bahwa perangkat yang akan kamu cari dalam kondisi seperti berikut:

  • HP dalam kondisi menyala

  • Sudah login ke akun Google

  • Terhubung ke jaringan internet

  • Fitur lokasi dalam keadaan aktif

  • Sudah mengaktifkan aplikasi Find My Device

  • Setelah semua syarat di atas terpenuhi, maka kamu bisa melacak HP kamu menggunakan fitur Find My Device ini.

Berikut cara untuk melacak HP dengan Find My Device Google:

  • Buka google.com/android melalui browser pada perangkat PC atau HP.

  • Pastikan kamu sudah login dengan menggunakan akun Google yang sama yang ada di HP Android kamu.

  • Jika kamu mempunyai lebih dari satu HP yang terhubung, silahkan pilih HP yang akan kamu cari.

  • Setelah itu, secara otomatis Find My Device akan memindai dimana lokasi terakhir ponsel tersebut berada.

  • Lokasi tersebut akan ditunjukkan dalam bentuk peta, sehingga akan sangat akurat.

  • Setelah kamu melakukan langkah-langkah di atas, kamu sudah bisa menemukan dimana posisi HP tersebut berada.

Baca juga : Cara Download Video Facebook

Selain itu, ada juga beberapa fitur lain yang bisa membantu kamu untuk menemukan HP. Diantaranya yaitu:

  • Putar Suara: Untuk memutar suara pada HP selama 5 menit, meskipun sedang dalam mode senyap.

  • Amankan Perangkat: Untuk mengunci perangkat sehingga tidak bisa diakses orang lain, kamu juga bisa menampilkan pesan yang akan muncul di layar HP kamu.

  • Hapus Perangkat: Fitur terakhir yang bisa kamu gunakan untuk menghapus semua data di perangkat jika kamu tidak bisa menemukan HP tersebut.

Itu dia, beberapa cara menggunakan find my device saat smartphone mu hilang. Kamu bisa gunakan aplikasi itu untuk menemukan kembali hp mu. Tapi, kalau soal aplikasi untuk investasi yang cocok untuk pemula, kamu harus download aplikasi Bibit. Karena kamu bisa dibantu oleh Robo Advisor lho! Yuk, download Bibit sekarang!