Harus diakui, pandemi ini mendorong adanya perubahan kebiasaan masyarakat. Adanya pembatasan sosial dan imbauan #dirumahsaja 'memaksa' banyak orang mengisi waktu luang dengan kegiatan bersifat rumahan.
Salah satu cara menghibur diri yang menjadi pola gaya hidup baru adalah menonton tayangan streaming atau video berlangganan secara online. Survei McKinsey & Company pada akhir Maret lalu menyebut sebanyak 45% responden merogoh kocek lebih banyak untuk hiburan dalam rumah selama pandemi.
Di sisi lain, 85% responden mengurangi pengeluaran mereka untuk hiburan luar rumah.
Layanan streaming video berlangganan (video-on-demand/VoD) menjadi salah satu pilihan hiburan yang bisa dilakukan di dalam rumah. Jadi, tidak heran berbagai platform bermunculan menyuguhkan tayangan film atau series yang bisa menarik perhatian disaat pandemi seperti saat ini. Salah satunya adalah WeTV layanan streaming video, WeTV milik raksasa teknologi asal Tiongkok, Tencent melakukan ekspansi di Indonesia. Platform berbasis aplikasi online ini berkomitmen memajukan industri hiburan Indonesia yang potensial dengan menghadirkan tayangan baik dari Tiongkok, Thailand dan Indonesia. Berikut kisah WeTV selengkapnya!
Hadir di tahun 2019
WeTV adalah Platform berbasis aplikasi dan website perusahaan teknologi Tencent China, dan masuk ke pasar Indonesia membidik segmen para penggemar drama Asia yang jumlahnya terus bertambah di kalangan milenial.
Head of Business Development and Marketing PT Tencent Technology Indonesia Lesley Simpson mengatakan pihaknya memutuskan masuk ke pasar Indonesia sejak akhir 2019 karena popularitas drama Asia yang semakin meningkat. Setelah dua dekade, popularitas drama Asia di Indonesia kembali bangkit. Apalagi saat ini, skrip drama Mandarin dikemas lebih relevan dengan kehidupan sehari-hari dan juga dekat dengan keseharian penonton di Indonesia.
Salah satu keuntungan yang akan diberikan untuk pasar di Indonesia yaitu berbagai serial yang dapat disaksikan secara gratis di aplikasi WeTV. Keunggulan lain adalah jadwal tayang yang sama secara global untuk berbagai series WeTV, sehingga penonton di luar Tiongkok di antaranya seperti Malaysia, Thailand, Filipina, India, Taiwan, Vietnam dan Indonesia dapat menyaksikan ragam seri unggulan secara serentak seluruh dunia.
Berkolaborasi dengan MD Pictures
Di tahun 2020, WeTV juga sudah mulai berkolaborasi dengan MD Picture. WeTV Indonesia berkolaborasi dengan MD Pictures dalam meningkatkan kualitas konten film lokal. Lesley Simpson, Country Manager WeTV dan iflix Indonesia mengatakan, WeTV ingin mendukung industri hiburan Indonesia dalam menghasilkan konten yang lebih berkualitas dan menyediakan lebih banyak lapangan kerja untuk industri kreatif bagi para pemain dan kru.
Melalui kerjasama dengan MD, akan memperkaya diversifikasi digital library yang tersedia di platform WeTV untuk dinikmati para penonton di seluruh Indonesia dan mancanegara
Bekerjasama dengan Trans TV
Tidak hanya dengan MD Picture, di tahun 2021, WeTV platform streaming video international dari Tencent Video mengumumkan kerja sama dengan TRANS TV, unit usaha CT Corp di bidang media, gaya hidup, dan hiburan. Langkah strategis ini merupakan bentuk komitmen WeTV untuk mendukung pertumbuhan industri hiburan di Indonesia.
Kerja sama antara WeTV dengan TRANS TV berupa penyediaan konten-konten hiburan berkualitas dari WeTV untuk ditayangkan pada saluran Trans TV, dimulai dengan menayangkan WeTV Original Cinta Fitri. Serial yang dibintangi Tissa Biani dan Rizky Nazar ini dapat ditonton melalui Trans TV mulai 15 November 2021. Selain WeTV Original, sejumlah konten unggulan WeTV lainnya juga akan ditayangkan, termasuk drama popular dari Tiongkok.
Kamu salah satu yang sering menonton serial drama di WeTV, Sobit? Kalau streaming langsung di aplikasi WeTV, klo soal investasi ya di aplikasi Bibit! Kamu bisa investasi mulai dari 100 ribu, dan bikin kamu mendapatkan keuntungannya!