Kegiatan sahur memang penting agar kamu bisa melaksanakan puasa dengan lancar. Dengan bersantap sahur pada dini hari maka tubuh kita akan mampu mempersiapkan diri untuk menjalani puasa ramadhan dari subuh hingga maghrib. Nah agar tidak tertinggal sahur, maka kamu perlu mengetahui jadwal sahur setiap harinya. Jadi seperti apa jadwal sahur besok di wilayah Jabodetabek? Berikut penjelasannya.
Sahur dan Ramadhan
Sahur di bulan ramadhan memang sudah menjadi agenda tak terpisahkan. Sejatinya sahur adalah aktivitas santap makanan dan minuman untuk puasa apapun di esok hari. Tapi karena pada bulan ramadhan, umat muslim akan menjalankan sahur dengan nuansa berbeda. Pasalnya pada bulan ramadhan, umat muslim di seluruh dunia, termasuk di Indonesia akan bersama-sama menjalankan ibadah puasa. Itu artinya sahur pada bulan ramadhan juga akan dilakukan secara bersama-sama dan meriah.
Pentingnya Sahur
Seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa sahur merupakan kegiatan yang sangat penting dilakukan untuk mendukung puasa. Sahur sendiri adalah aktivitas menyantap makanan pada waktu dini hari. Dengan makan dan minum dengan menu sehat saat sahur, maka tubuh kita akan mendapatkan energi agar bisa tetap kuat dan terjaga menjalani puasa ramadhan.
Aktivitas puasa ramadhan yang dijalankan umat muslim dari subuh hingga maghrib memang membutuhkan daya tahan tubuh yang baik. Maka dari itu sahur menjadi sesuatu yang memang sangat dianjurkan untuk dilaksanakan. Perlu kamu ketahui juga bahwa kegiatan sahur ini juga memiliki nilai ibadah dan pahala tersendiri.
Akibat Tidak Sahur
Sebaliknya bila kemudian kamu tidak sahur, maka tubuhmu tidak akan mendapatkan asupan gizi sebagai tenaga untuk menjalani puasa. Dari sini maka saat berpuasa di pagi hingga petang, kamu akan merasa lemas. Saat tubuhmu lemas tentu hal ini akan membuat banyak rutinitas yang tidak bisa dilakukan dengan maksimal. Selain itu tidak sahur ternyata juga cukup membahayakan bagi kesehatan karena tubuh yang tidak mendapatkan asupan dan tenaga.
Jadwal Sahur Besok Wilayah Jabodetabek
Nah berikut adalah jadwal sahur besok (11 April 2022 atau 9 Ramadhan 1443 Hijriah) untuk wilayah Jabodetabek :
1. Jakarta
Imsak: 04.30 WIB
Subuh: 04.40 WIB
2. Bogor
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
3. Depok
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
4. Tangerang
Imsak: 04.30 WIB
Subuh: 04.40 WIB
5. Bekasi
Imsak: 04.28 WIB
Subuh: 04.38 WIB
Baca juga : Cari Tahu Yuk Jadwal Imsak Hari Ini!
Itulah informasi mengenai jadwal sahur besok (11 April 2022) untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Dari informasi tersebut semoga kamu bisa menjadikannya sebagai acuan waktu kapan untuk memulai dan menjalankan kegiatan sahur dengan baik. Ingat juga bahwa waktu yang disebutkan di atas adalah waktu imsak dan subuh yang menandakan bahwa waktu sahur sudah habis. Maka dari itu kamu harus melakukan sahur sebelum waktu imsak dan subuh tersebut ya.
Ingat juga selain disiplin bangun dan makan sahur, kamu juga tidak boleh lupa untuk memikirkan masa depan finansial. Dengan masa depan finansial yang sehat, maka kamu bisa menikmati kehidupan yang lebih baik. Nah untuk mencapai masa depan finansial yang baik tersebut, kamu bisa menjadikan investasi reksadana bersama Bibit sebagai pilihan. Menariknya, selain aman dan berpeluang besar cuan, di Bibit kamu juga bisa memiliki produk reksadana syariah lho. Menarik kan!