Kapan Pendaftaran SBMPTN dan Berapa Jumlah Peserta Saat Ini?

Halo, Sobat Bibit! Kamu termasuk generasi yang baru lulus SMA dan ingin masuk perguruan tinggi? Kalau iya, kamu wajib tahu kapan ujian SBMPTN dilaksanakan dan harus update juga berapa jumlah pesertanya sampai saat ini.

Jika kamu ingin kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), maka segera persiapkan dirimu. Karena ada kesempatan masuk PTN melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020. Untuk tahapannya, kamu harus melakukan registrasi akun di Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT). Registrasi akun dilakukan dengan membuka akun LTMPT melalui laman https://portal. ltmpt.ac.id. Adapun registrasi akun LTMPT tahap ke-2 telah dilaksanakan sejak Senin (17/2/2020) pukul 14.00 WIB dan akan berakhir hingga 5 April 2020 pukul 22.00 WIB.

Baca juga artikel Download Video Youtube Dengan Savefrom di sini!

Cara daftar SBMPTN/UTBK

Untuk cara daftar SBMPTN harus mengikuti UTBK yakni sebagai berikut:

  1. Registrasi akun siswa LTMPT menggunakan NISN, NPSN, dan Tanggal Lahir pada tanggal 17 Februari – 5 April 2020 di laman https://portal.ltmpt.ac.id.

  2. Melakukan login menggunakan username/email dan password ke laman https://portal.ltmpt.ac.id

  3. Memilih menu Verifikasi dan Validasi Data Siswa untuk mengisi biodata, mengunggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata. 

  4. Memilih menu Pendaftaran UTBK. Memilih jenis dan sesi ujian, serta lokasi Pusat UTBK PTN untuk mendapatkan slip pembayaran UTBK. 

  5. Membayar di Bank Mandiri, BNI, atau BTN menggunakan slip pembayaran kecuali bagi pendaftar beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K). Pembayaran harus dilakukan paling lambat 1 x 24 jam. 

  6. Melakukan login kembali ke laman, memilih menu Pendaftaran UTBK untuk mencetak kartu peserta UTBK. 

  7. Mengikuti UTBK sesuai dengan hari, tanggal, sesi, dan lokasi Pusat UTBK PTN yang dipilih.

Jadwal penting UTBK dan SBMPTN 2020

Berikut ini jadwal UTBK dan SBMPTN 2020:

  1. Registrasi akun LTMPT tahap ke-2: 17 Februari - 5 April 2020

  2. Pendaftaran UTBK: 30 Maret - 11 April 2020 

  3. Pelaksanaan UTBK: 20-26 April 2020 

  4. Pengumuman hasil UTBK: 12 Mei 2020 

  5. Pendaftaran SBMPTN 2020: 2-13 Juni 2020 

  6. Pengumuman hasil SBMPTN 2020: 30 Juni 2020

Selain itu, sebanyak 702.927 siswa akan mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020. Jumlah tersebut berdasarkan data akhir pendaftaran UTBK- SBMPTN 2020 yang dirilis oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( LTMPT). Adapun jumlah peserta yang memilih pusat tes UTBK sebanyak 706.327 siswa. Dari jumlah ini terdapat selisih 3.400 siswa yang tak melanjutkan pendaftaran hingga cetak kartu. Jumlah 702.927 siswa yang akan melakukan tes UTBK-SBMPTN 2020 terdiri dari 557.125 siswa peserta reguler dan 145.802 peserta Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah.

Dari banyaknya PTN yang membuka pendaftaran melalui jalur SNMPTN, ada beberapa PTN yang memiliki pendaftar terbanyak di SNMPTN 2020 alias menjadi favorit. Di urutan pertama ada Universitas Brawijaya dengan 30.932 pendaftar.

Ada sejumlah PTN yang paling diminati oleh para peserta SBMPTN 2020 dan PTN dengan jumlah pendaftar terbanyak adalah Universitas Brawijaya. Daftar PTN lainnya dengan peminat terbanyak di SBMPTN 2020 antara lain:

  1. Universitas Brawijaya

  2. Universitas Sebelas Maret

  3. Universitas Diponegoro

  4. Universitas Pendidikan Indonesia

  5. Universitas Negeri Semarang

  6. Universitas Padjadjaran

  7. Universitas Hasanuddin

  8. Universitas Jember

  9. Universitas Negeri Yogyakarta

  10. Universitas Sumatera Utara

  11. Universitas Gadjah Mada

  12. Universitas Andalas

  13. Universitas Negeri Jakarta

  14. Universitas Negeri Surabaya

  15. Universitas Negeri Malang

  16. Universitas Palangkaraya

  17. Universitas Negeri Lambung Mangkurat

  18. Universitas Pertahanan Indonesia

  19. Politeknik Negeri Samarinda

  20. Universitas Terbuka


Semua usaha dan perjuangan yang kamu lakukan pasti akan ada hasilnya meskipun belum bisa membuat orang tuamu bangga, jangan pantang menyerah untuk menuntut ilmu meski di tempat yang bukan kamu impikan. Karena jalan masih panjang, semua impian masih bisa kamu wujudkan setelah lulus dari universitas dengan cara yang berbeda. Sambil merencanakan impianmu di masa depan, jangan lupa untuk mengelola keuangan karena kaum milenial harus pintar mengatur finansial. Mulai kelola keuanganmu dengan berinvestasi reksadana dengan aplikasi Bibit. Untuk pemula seperti kamu, bisa mulai dengan dana serendah Rp 100.000 lho, bisa dicairkan kapan saja, dan gratis biaya komisi! Yuk, install aplikasinya di App Store atau Google PlayStore!