JD ID Menawarkan Jaminan Barang-barang Original

Apakah kamu salah satu orang yang senang berbelanja di toko online atau sering disebut dengan online shop? Sekarang sudah banyak sekali pilihan toko online yang bisa menjadi pilihanmu untuk berbelanja. 

Industri e-commerce alias situs jual beli online kian berkembang di tanah air. Hal ini terjadi karena tingginya minat belanja masyarakat yang tergiur dengan berbagai kemudahan layanan belanja online. Bahkan, sebuah penelitian yang dilakukan Perusahaan teknologi e-commerce, SIRCLO menunjukkan rata-rata satu orang konsumen Indonesia dapat berbelanja di marketplace sebanyak 3-5 kali dalam satu bulan, dan menghabiskan hingga 15% dari pendapatan bulanan mereka. Menariknya, bahwa konsumen online di Jakarta rata-rata berbelanja 2 kali lipat lebih banyak daripada kota-kota lain.

Tapi, terkadang kamu pasti galau apakah  barang yang kamu beli di toko online adalah asli atau original? Saat ini, banyak sekali marketplace yang bersaing menawarkan harga promo untuk menarik perhatian pembeli. Namun terkadang pelanggan tidak teliti barang yang dibeli apakah betul-betul berkualitas dan original atau tidak.

Bagi kamu yang masih ragu belanja online karena khawatir tidak dapat barang ori, coba deh pake JD ID! Menawarkan jaminan barang-barang original yang pastinya membuat kamu tidak perlu khawatir untuk belanja perlengkapan secara online.

Sudah tidak asing kan dengan tagline JD ID #DijaminOri ?

Mengawali tahun 2019 lalu, JD ID memperkuat pesan penting orisinalitasnya dalam kehidupan sehari-hari kepada masyarakat dengan mengusung tema ‘Semangat Ori’ sampai saat ini. Agar tak ragu, pemilihan marketplace yang sudah terpercaya, menjual barang yang sudah terkurasi original dan berasal dari brand terkait juga penting. Seperti JD.ID yang sudah mengusung tagline #DijaminOri karena sangat menjaga orisinalitas produk hingga sampai di tangan pelanggan.

Baca juga artikel tentang Apa Benar Barang di JD.id Original? Di sini

JD ID ingin membawa orisinalitas ke tingkatan yang lebih tinggi. Tagline #DijaminOri telah menjadi identitas JD ID dan Ingin menunjukkan quality control JD ID yang sangat ketat dan prinsip zero tolerance untuk barang-barang palsu. Jadi, dipastikan barang yang ada di JD ID adalah asli. Karena pada faktanya banyak konsumen yang sudah belanja di JD ID menyatakan bahwa produk yang ditawarkan oleh JD ID adalah produk yang benar-benar Orisinil, tanpa ada sedikitpun unsur ‘KW’ dan karena kelebihan ini juga lah yang melambungkan nama JD ID.

JD ID menggarap pasar Indonesia, yang merupakan pasar terbesar keduanya setelah Cina, dengan fokus menjaga keaslian produk di platform e-commerce mereka. Tidak Cuma itu, pembangunan gudang di kota-kota besar yang strategis, seperti Jakarta, Surabaya, dan Medan, juga dilakukan demi memangkas biaya dan waktu pengiriman barang ke konsumen.

Di JD ID, kamu juga mendapatkan garansi, ini merupakan salah satu kelebihan yang JD ID miliki. Yaitu, JD ID memberikan jaminan berupa garansi bagi konsumennya. Ini tentunya memberikan kenyamanan para pengguna betapa orisinil nya produk yang ditawarkan oleh JD ID.


Bisa dibilang, JD ID memang memberikan barang-barang ori untuk konsumennya. Jadi, kamu tidak perlu ragu untuk berbelanja online dan mendapatkan barang yang tidak asli. Karena belanja di JD ID kamu pasti mendapatkan barang yang #dijaminori. Jadi, sudah siap belanja apa di JD ID bulan ini  Sobit?

Selain berbelanja, sebagian gaji bulan ini jangan lupa diinvestasikan ya. Di aplikasi Bibit kamu bisa mulai investasi dari mulai 10rb rupiah. Download aplikasi Bibit sekarang agar kamu menabung untuk membeli barang yang kamu inginkan!