Berapa Saja Kisaran Harga Ongkir TIKI? Cek di Sini Daftarnya!

Perusahaan paket dan logistik bisa dianggap sedang naik daun di era digital. E-commerce yang muncul bak jamur di musim hujan, membuat tradisi belanja orang berubah, dari offline ke online. Ketika orang sudah banyak belanja online, produk yang dibeli tidak akan sampai pada tangan pembeli tanpa perusahaan-perusahaan ini.

Salah satu perusahaan paket pertama di Indonesia adalah TIKI. Bahkan bisa dikatakan, TIKI merupakan sebagai yang tertua. Berdasarkan lansiran berbagai sumber, TIKI sudah ada sejak tahun 1970. Hingga kini TIKI sudah memiliki 500 kantor perwakilan di seluruh Indonesia. Sudah senior ya ternyata, hehe

Lalu berapa kisaran ongkos kirim TIKI? Dari situs resminya Tiki.id, berikut daftar ongkos kirim kalau kamu mau menggunakan jasa paket dari TIKI.

Bingung cara cek resi di J&T? Baca caranya DI SINI

Same Day Service (SDS)  

Jarak yang ditempuh untuk layanan TIKI ini maksimal 60 km. Pelayanan yang ditawarkan SDS sampai di hari yang sama maksimal 12 jam. Kisaran ongkir TIKI untuk layanan ini Rp15.000/kg untuk Jakarta-Bogor. Sementara untuk Jakarta-Bandung yang melebihi 60 km, harganya lebih mahal lagi, yaitu 400.000/kg. 

One Night Service (ONS)

Adalah produk TIKI atau layanan pengiriman yang diklaim hanya membutuhkan waktu satu hari saja untuk pengantaran ke tempat tujuan sehingga kamu tidak perlu menunggu dengan waktu yang lama. Ongkir TIKI untuk layanan ini bervariasi tergantung jarak antar kota. Jakarta-Bogor sebagai contoh diberikan tarif Rp18.000/kg. Sementara Jakarta-Bandung senilai Rp24.000/kg.

Paket JNE nggak datang-datang, cek resinya DI SINI

Regular Service

Layanan ini bisa dianggap layanan TIKI yang paling banyak digunakan dan melayani seluruh kota di Indonesia. Ongkirnya pun variatif, tapi sebagian besar adalah Rp11.000/kg. Namun untuk jarak jauh, misalnya dari Jakarta ke Bali harganya jadi Rp29.000/kg. Jadi tergantung jarak. Semakin jauh, menjadi semakin mahal.

Selain SDS, ONS, dan Reguler ada juga Two Days Service, International Service, Economic Service dan Truck Service untuk layanan kargo. Lebih lengkap untuk cek ongkir TIKI dan layanannya, bisa kamu cek di sini.

Keberadaan perusahaan logistik dan paket seperti TIKI sangat memudahkan kita semua untuk mendapatkan barang yang kita inginkan. Tinggal klik, check out, dan bayar kemudian tunggu, produk yang diinginkan pun datang, Apalagi TIKI juga punya aplikasi mobile yang membuat tracking resi dan cek ongkir TIKI jadi semakin mudah serta praktis. Tak berbeda dengan pengiriman barang dan logistik, kini investasi reksadana juga semakin mudah berkat adanya aplikasi reksadana online. Contohnya Bibit. Di Bibit, kamu tinggal pilih reksadana yang sesuai dari berbagai Manajer Investasi terbaik, bayar, dan tunggu deh reksadana ngasih cuan. Makanya, yuk investasi sekarang juga di Bibit dengan download aplikasinya di Google Play dan AppStore.