Trik Work From Home Tetap Lebih Produktif

Semenjak banyak perusahaan digital yang berkembang, istilah mobile working, remote working atau work from home jadi bagian dari perusahaan-perusahaan kekinian. Sayangnya, melihat penyebaran virus Corona yang terus meningkat, akhirnya membuat banyak perkantoran mulai menjalankan sistem Work From Home (WFH) ke semua karyawannya. Tentu tujuannya untuk membersihkan kantor dan mengurangi social distancing supaya kita semua bisa menjaga keselamatan bersama. 


Buat kaum yang suka rebahan pasti sangat senang karena bisa kerja sambil santay di kasur. Tapi nyatanya? Di saat kondisi seperti ini, Work From Home jalan keluar yang harus dipilih supaya kalian tetap aman tapi juga harus tetap produktif bekerja layaknya profesional seperti di kantor. Nah, gimana trik membangun kerja di rumah biar lebih produktif? Yuk, ikutin caranya:

Work From Home.jpg

Komunikasi Bareng Tim itu Kunci Utamanya

Kalau biasanya kerja di kantor, bisa langsung tatap muka dan meeting bareng partner satu tim kamu, tapi saat work from home, tapi kendalanya kalau lagi kerja di rumah masing-masing akan lebih sulit buat komunikasi. Nah, biar tetap komunikasi yang jelas bareng rekan satu tim kamu lewat beberapa media online. Misalnya kirim email, kirim file kerjaan di Google Drive, bikin beberapa project di Asana biar lebih detail dan terkoordinasi, call atau video call juga bisa pakai fitur chat seperti Slack, jadi bisa langsung brainstorming bareng.


Cari Spot Kerja yang Nyaman dan Tenang

Kalau lagi di rumah rasanya nggak mau jauh dari kasur, tapi supaya tetap fokus kerja sesuai waktu yang ditentuin kamu harus cari spot kerja yang nyaman di rumah, misalnya di teras depan rumahmu atau kalau mau lebih tenang di meja kerja kamarmu. Karena yang terpenting work from home itu konsentrasi penuh, pikiran tenang, jadi apa yang kamu kerjakan pun lebih produktif. 


Cari Referensi Buat Ningkatin Produktivitas Kamu

Mumpung banyak waktu di rumah, kamu bisa cari beberapa referensi atau ide-ide baru lewat berbagai platform social media, misalnya nonton Youtube buat tambah skill kamu, cari referensi di Instagram, lihat-lihat berita yang up to date di portal berita atau belajar dari website seperti Medium atau Udemy. Dijamin, semakin banyak ilmu yang kamu dapat, kerja pun jadi lebih produktif.

Jadi, gimana? Kamu udah siap kerja #DiRumahAja?