Instrumen investasi tidak selalu berbentuk aset fisik, seperti emas batangan, properti, dan lembar-lembar saham. Melainkan surat berharga termasuk surat berharga negara (SBN). Saat memiliki SBN, kita bisa dianggap punya aset aktif yang dapat menghasilkan keuntungan.
Dalam konteks SBN yang dikenal stabil, instrumen investasi dari negara bisa menjadi salah satu senjata andalan kamu dapatkan passive income. Hal ini disebabkan bunga atau kupon SBN akan dibayarkan secara rutin. Bergantung jenis SBN itu sendiri, seperti ada yang perbulan, pertiga bulan, dan pertahun. Menariknya, kupon SBN tak mengenal penurunan nilai lantaran kupon SBN sebagian besar bersifat tetap (fixed rate)
Itu salah satu keuntungan, jika di antara kamu masih banyak yang bertanya-tanya, apa keuntungan SBN. Ingin tahu lebih banyak keuntungan SBN? Simak artikel ini sampai habis!
Definisi dan Jenis-jenis SBN
SBN sedang tren saat tahun 2022. Sebab, instrumen yang pendapatannya akan digunakan untuk pembangunan negara dan perbaikan fasilitas-fasilitas umum ini terjamin aman lantaran dilindungi oleh undang-undang. Namun, sebelum nanti kamu memutuskan investasi di SBN, lebih baik kita mengenal dulu apa itu investasi SBN.
Berdasarkan situs resmi Kemenkeu.go.id, SBN merupakan instrumen investasi yang diterbitkan oleh pemerintah untuk mendapatkan dana segar yang akan digunakan untuk membiayai anggaran negara alias APBN. Dengan kata lain, dana investor yang terkumpul sepenuhnya akan dimanfaatkan untuk pembangunan, perbaikan pendidikan, peningkatan fasilitas kesehatan, sampai infrastruktur.
Sementara bagi investor sendiri, dengan berinvestasi pada SBN, keuntungan yang
didapat adalah berupa bunga yang biasanya disebut sebagai kupon. Terkait jenis-jenis SBN, sama halnya dengan reksadana, SBN punya banyak varian.
Dari sisi cara penawarannya, SBN terdiri atas dua jenis, yakni SBN dengan sistem lelang dan non-lelang. SBN sistem lelang terdiri atas surat utang negara (SUN) dan sukuk negara. Sedangkan SBN non-lelang terdiri atas SBR, ORI, Sukuk Ritel, dan Sukuk Tabungan.
Apa Keuntungan SBN?
Meski menjadi salah satu bentuk kontribusi terhadap negara, yang namanya investasi tentu wajib menawarkan keuntungan. Tidak terkecuali salah satu SBN ORI seri 022 yang di tahun 2022 ini sudah ditawarkan oleh pemerintah dari 26 September 2022 sampai 20 Oktober 2022. Lantas, apa keuntungan SBN?
Return Stabil
SBN tipe Obligasi Ritel Negara (ORI) dan Sukuk Ritel (SR) menawarkan keuntungan menarik. Umumnya, nilai ORI dan SR terpengaruh fluktuasi pasar. Terkadang bisa mencapai hingga 105% bahkan turun kurang dari 100%. Meski mengalami keturunan, saat tanggal jatuh tempo tiba, nilai ORI dan SR akan kembali menjadi 100% mengingat suku bunga keduanya fixed rate.
Dapat Dijual di Pasar Sekunder
SBN jenis ORI dan Sukuk Negara Ritel dapat diperjual-belikan karena bersifat tradable. Artinya, tanpa harus menunggu masa jatuh tempo kamu bisa menjual SBN jenis ini di pasar sekunder. Pasar sekunder adalah bursa atau pasar tempat jual-beli surat berharga antar investor di luar pasar perdana atau primer.
Pajak Lebih Kecil
SBN termasuk instrumen investasi yang kena pajak. Walau begitu, tingkat pajaknya jauh lebih rendah dari deposito yang mencapai 20% dari bunga keuntungan. Tahun 2022 ini pemerintah resmi memangkas pajak SBN dari 15% menjadi 10%.
Risiko Rendah
Ya, investasi selalu ada risikonya. Mungkin ini tidak berlaku untuk SBN karena investasi di instrumen ini nyaris tak akan rugi. Kupon atau bunga pasti dibayarkan secara periodik dan hal ini dijamin oleh pemerintah dengan dasar UU SUN Nomor 24 Tahun 2002 Pasal 8 Ayat 2 dan UU Nomor 15 Tahun 2017 Pasal 22 ayat 2.
Investasi SBN Terjangkau dan Mudah
SBN, misalnya ORI022 bisa didapatkan dengan minimal pembelian Rp1 juta. Untuk investor pemula bisa jadi nominal tersebut cukup besar. Namun, hal ini sepadan dengan keuntungan yang ditawarkan SBN. Anggap saja, menyelamatkan dana yang biasanya habis tak jelas agar “bekerja” menghasilkan keuntungan. Menariknya, kamu dapat menjual SBN tradable via aplikasi Bibit dengan mudah. Langkah lengkap cara jual SBN di Bibit, silakan klik di sini.
Jadi Pahlawan Negara
Alasan investasi SBN untuk mendukung negara sepertinya kurang relevan, terlebih jika dihubungkan dengan tujuan investasi secara umum demi mengejar keuntungan. Namun, sebagai warga negara yang baik, tentu kita harus mendukung negara. Dan apa ruginya, bisa berkontribusi nyata sekaligus dapat untung dari kupon? Malah bisa dibilang kita dapat untung berlipat ganda.
Baca juga: Investasi Aman dan Nyaman, Berapa Minimal Investasi SBN?
Cara Investasi SBN ORI Seri 022 Melalui Aplikasi Bibit
Sudah dibahas sekilas di atas, bahwa SBN terbaru ORI Seri 022 sedang dalam masa penawaran. Kabar baiknya, di era digital seperti sekarang kamu bisa mendapatkan ORI022 dan beragam SBN lain secara online via aplikasi. Tidak ada yang sulit! Apalagi aplikasi Bibit dipercaya menjadi salah satu Midis SBN termasuk ORI022. Tertarik memperoleh ORI022 via aplikasi Bibit? Yuk, simak caranya berikut ini.
Sebelumnya, kamu perlu memiliki akun Stockbit Sekuritas untuk membuka Rekening Dana Investor (RDN) dengan cara:
Klik banner “SBN” di halaman home aplikasi Bibit
Pilih “Daftar Sekarang”
Buat akun Stockbit Sekuritas dengan klik “Buat Akun”
Terakhir, isi pembukaan RDN untuk registrasi pendaftaran SBN
Setelah melewati tahapan ini, artinya kamu sudah memiliki akun Stockbit Sekuritas. Selanjutnya lanjutkan proses investasi ORI022 dengan registrasi SBN via aplikasi Bibit melalui dua langkah berikut:
Klik banner “SBN” di home aplikasi Bibit dan pilih “Daftar Sekarang”
Klik “Hubungkan Stockbit” dan proses registrasi selesai
Silakan berinvestasi di SBN ORI022 sesuai tujuan keuangan dan budget yang dimiliki
Jawaban dari pertanyaan apa keuntungan SBN, jelas! Keuntungan SBN tidak terkecuali ORI022 dapat menjadi pilihan tepat bagi investor yang mengharapkan keuntungan stabil, aman, dan berinvestasi dengan nyaman.