Buat kamu yang kemarin ketinggalan SBN (Surat Berharga Negara) 2022, tak perlu risau. Pasalnya, sebentar lagi Pemerintah segera meluncurkan SBN 2023 yakni Savings Bond Ritel seri 012 (SBR012). Investasi pada SBR012 tentu tak banyak berbeda dengan instrumen SBN lain karena sama-sama berasal dari pemerintah atau negara. Lalu seperti apa nantinya investasi pada SBR 2023 tersebut? Berikut penjelasannya!
SBR 2023
Di tahun 2023 ini pemerintah memang kembali membuka beberapa obligasi kepada publik. Setelah SBN edisi tahun 2022 berakhir, sebentar lagi akan meluncur produk SBN edisi perdana di tahun 2023 yaitu Savings Bond Ritel (SBR) seri 012. SBR 012 sendiri akan meluncur pada 19 Januari 2023 sampai 9 Februari 2023. Perlu diketahui bahwa nantinya ada dua tipe Saving Bond Ritel seri 012 (SBR012) yang akan hadir yaitu SBR012-T2 dan SBR012-T4. Berikut perbedaan antara kedua jenis SBR012 tersebut.
Seperti produk obligasi negara lain, SBR012 juga diterbitkan dan dikelola oleh negara melalui Kementerian Keuangan dan Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko. Dari sini maka SBR 2023 akan menjadi pilihan investasi yang aman, menguntungkan sekaligus menjadi pahlawan negara
Hal lain yang perlu diketahui dari SBR 2023 ini adalah investasi ini tidak terlihat secara fisik. Meski tak nampak, tapi kamu tak perlu khawatir karena pembelian pada SBR012 akan tercatat secara elektronik dan terdapat bukti pembelian sekaligus invoice.
Investasi Tanpa Gagal Bayar
Seperti disebutkan bahwa SBR 2023 ini berasal dari pemerintah yang terjamin keamanannya. Tidak hanya soal keamanan dananya, tapi dalam investasi SBR, pemerintah juga menjamin pembayaran kupon setiap bulannya. Dari sinilah membuat investasi pada Savings Bond Ritel disebut aman tanpa gagal bayar.
Karena kepastian pembayaran kupon yang didapat, maka kamu bisa menjadikan investasi pada SBR tersebut sebagai passive income. Menarik kan! Dengan memiliki passive income, tentu kamu bisa memiliki penghasilan tambahan dan akan membuat finansialmu lebih baik dan semakin sehat selalu.
Keunggulan Lain dari Investasi SBR 012
Selain mendapat return dari kupon setiap bulannya, dalam investasi SBR 2023 ini kamu juga akan mendapatkan beberapa keuntungan lainnya seperti:
1. Modal terjangkau karena bisa dimulai dengan Rp1 juta
2. Return terlindungi dari inflasi karena kuponnya lebih besar dari suku bunga acuan.
3. Tarif pajak lebih rendah dibandingkan tabungan atau deposito.
4. Ada kupon minimal dan tidak ada risiko tingkat bunga karena kupon mengambang atau floating with floor mengikuti perkembangan BI 7-Day Reverse Repo Rate.
5. Ada fasilitas early redemption atau pencairan dana yang lebih cepat setelah satu tahun.
6. Dapat berpartisipasi dalam pembangunan negara dan menyehatkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Perlu diketahui bahwa besaran kupon atau bunga dari SBR012 telah ditetapkan pemerintah dengan rincian SBR012-T2 (tenor 2 tahun) sebesar 6.15% dan kupon SBR012-T4 (tenor 4 tahun) yakni sebesar 6,35% dengan jenis kupon mengambang (floating with floor). Kedua jenis SBR012 ini pastinya akan menghadirkan imbal hasil yang pasti cuan.
Baca juga : Di Mana Beli SBR Seri 012? Beli Di Aplikasi Ini!
Setelah SBR012, nantinya akan menyusul beberapa produk SBN ritel lain seperti Obligasi Ritel Negara (ORI), Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan. Nah berikut jadwal lengkap penerbitan SBN Ritel tahun 2023 yang perlu kamu ketahui.
Yuk Investasi SBR 2023
Jadi sudah tertarik untuk investasi Savings Bond Ritel 2023? Jika sudah saatnya mencari tempat pembeliannya. Kamu bisa mendapatkan tempat yang aman dalam pembelian SBR 2023 di aplikasi Bibit.ditunjuk sebagai mitra distribusi (Midis) penjualan SBR 2023 tersebut adalah Bibit. Sebagai platform investasi yang diawasi dan mendapatkan izin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan), aplikasi Bibit pastinya akan memberikan kenyamanan saat kamu berinvestasi SBR 2023.