Mau Disiplin dan Cuan? Investasi Otomatis Adalah Solusinya

Dukungan teknologi finansial yang terus berkembang, memungkinkan terjadinya investasi otomatis. Seperti di Bibit dengan fitur SIP yang bikin investasi reksa dana bisa secara autodebet.  Investasi otomatis ini bisa bikin kamu lebih disiplin berinvestasi. Apa saja yang diperlukan untuk investasi otomatis? 

Instrumen Investasi

Instrumen investasi bisa juga disebut produk investasi. Ada banyak produk atau instrumen investasi, mulai dari emas, saham, obligasi, deposito sampai reksa dana. Kamu bisa pilih salah satu produk untuk memulai investasi otomatis yang paling kamu pahami. Untuk siapa pun yang baru memulai investasi, pilih yang paling mudah dibeli dengan risiko kecil. Contohnya deposito dan reksa dana

Gunakan Dana Dingin

Meski keuntungan investasi kerap menggiurkan sehingga membuat kita ingin menginvestasikan dana dalam jumlah besar, namun para ahli, perencana keuangan dan investor kawakan, sepakat bahwa sebaiknya dana yang digunakan untuk investasi otomatis berasal dari uang dingin.

Mau Disiplin Dan Cuan? Investasi Otomatis Adalah Solusinya

Uang dingin yakni uang ”menganggur” yang benar-benar tidak akan digunakan dalam waktu dekat. Mengapa harus dana menganggur atau uang dingin? Perlu diketahui, pasar bursa itu kerap mengalami fluktuasi. Fluktuasi ini akan berdampak pada produk investasi yang kamu miliki, baik itu efek penurunan nilai maupun kenaikan harga. Dengan dana dingin ini, walau suatu saat portofolio investasimu mengalami penurunan, kamu tidak akan terlalu terserang panik. Bahkan, kamu bisa tetap yakin bahwa seiring berjalannya waktu, penurunan nilai itu akan membaik. Sehingga “dana panas” untuk kebutuhan sehari-hari tetap aman, dana dinginmu pun berpotensi cuan. 

Manfaatkan Fitur Investasi 

Kecanggihan teknologi digital membuat apa pun mudah dilakukan. Salah satunya investasi lantaran kemunculan berbagai platform investasi online yang memungkinkan siapa pun berinvestasi kapan saja dan di mana melalui aplikasi dalam genggaman. Nah, platform investasi itu biasanya menawarkan fitur-fitur untuk mendukung kemudahan dan kenyamanan investor dalam berinvestasi. Seperti bagi kamu yang tertarik investasi reksa dana, ada fitur SIP di aplikasi Bibit.  

Cara Investasi Rutin SIP di Bibit

Fitur ini memungkinkan kamu berinvestasi otomatis dengan lebih mudah. Karena dana bisa langsung terpotong otomatis atau autodebet dari rekening. Selain itu, kamu pun bisa mengatur berapa nominal dana yang akan diinvestasikan otomatis, berikut jangka waktu investasinya. Bisa per hari, per minggu, per bulan, sesuai dengan kemampuan dan keinginan. 

Cara Menggunakan Fitur SIP  

Seperti telah disinggung sekilas di atas, fitur SIP memungkinkan kamu yang mau investasi reksa dana di Bibit, dapat melakukan investasi otomatis. Ini tentu sangat memudahkan karena kamu tidak perlu lagi transfer-transfer atau bayar-bayar saat tidak sempat, apa lagi saat jadwal sedang padat. Hal ini bisa terjadi lantaran dana yang sudah kamu tentukan sebelumnya untuk investasi akan langsung ter-debet dari rekening atau e-wallet terdaftar. Lalu, bagaimana cara menggunakan fitur SIP? Mudah, berikut caranya

  • Klik SIP pada homepage

  • Pilih portofolio goals

  • Pilih reksa dana yang kamu mau

  • Isi nilai investasimu

  • Atur jadwal investasi rutin

  • Otomatis terdebit dari RDN Wallet, GoPay, Bank Jago 

Tutorial Cara Pakai SIP di Aplikasi Bibit

Keuntungan Fitur SIP

Di antara kamu mungkin ada yang masih bertanya-tanya, apa keuntungan fitur SIP selain investasi otomatis? Simak berikut ini.

1. Strategi Investasi yang Mudah

Mudah dapat return optimal tanpa harus cemas akan pergerakan pasar. Karena SIP otomatis menerapkan dollar cost averaging untuk mendapatkan harga beli rata-rata agar raih return optimal. Jadi, tidak perlu bingung menentukan kapan waktu beli terbaik

2. Tenang Psikologis, Tenang Keuangan

SIP bisa bikin kamu terhindar dari dari keputusan emosional. Investasi pun menjadi lebih tenang. Selain itu, investasi yang terencana, baik terkait target waktu maupun anggaran dana, akan menghindarkanmu dari risiko investasi yang mengganggu pemenuhan kebutuhan. 

3. Bangun Komitmen dan Disiplin Investasi

Investasi yang sudah terencana adalah sebuah komitmen. Dan komitmen itu baik lantaran bisa mengantarkanmu untuk mencapai goals. Selain itu, konsisten investasi juga jauh lebih baik daripada konsisten menghabiskan uang untuk hal yang tidak perlu. Karena hal ini bisa bermanfaat untuk masa depan. 

4. Bisa Dimulai dengan Nominal Kecil

SIP, seperti investasi reksa dana pada umumnya di Bibit bisa dimulai dengan nominal kecil. Visi utama SIP untuk membuat investor lebih konsisten dan disiplin investasi, tidak mengharuskan untuk investasi dengan dana besar. Jadi tak ada alasan sulit berinvestasi dengan alasan tak ada dana ya.

Baca Juga: Konsisten Investasi dengan SIP adalah Kunci Keuntungan Reksa Dana

Tentukan Tujuan Investasi

Sejatinya investasi otomatis dapat dilakukan untuk tujuan sederhana, seperti menyelamatkan uang dari keinginan belanja yang impulsif, ataupun sekadar belajar mengelola keuangan. Nah, jika kamu sudah berpikir demikian, kamu sebenarnya sudah memiliki tujuan investasi. Apalagi untuk tujuan investasi yang memerlukan dana besar, seperti liburan ke luar negeri, biaya pendidikan, membeli mobil, rumah, menikah, dan lainnya, investasi memerlukan komitmen yang kuat. Sisa baiknya, investasi otomatis tidak akan terasa menjadi beban. Karena saat tujuan investasi ingin dicapai tetap waktu, kamu pun akan menjadi lebih termotivasi menyisihkan dana untuk investasi otomatis. 

Dalam investasi reksa dana di Bibit, kamu bisa juga memanfaatkan fitur Goals Setting dengan merencanakan apa yang ingin kamu wujudkan melalui produk reksa dana yang ada di Bibit

Itu dia keuntungan investasi otomatis berikut keuntungan fitur SIP di Bibit yang bisa membantumu investasi reksa dana secara autodebet dan menguntungkan. Jadi, tunggu apa lagi, yuk investasi reksa dana di Bibit.