Setelah tiga instrumen SBN Ritel 2024 meluncur, kini giliran Savings Bond Ritel (SBR013) yang akan terbit. Dikenal sebagai instrumen dengan tipe kupon floating with floor, tentu SBR013 akan sangat sayang bila dilewatkan begitu saja. Lalu kapan masa penawaran SBR013 dimulai? Berikut informasinya.
Kapan Masa Penawaran SBR13? Dimulai 10 Juni 2024!
Untuk kamu yang sudah menunggu SBR013, dalam waktu yang tidak lama lagi instrumen ini akan segera meluncur. Jika menilik jadwal dari Pemerintah, masa penawaran SBR013 akan dimulai pada 10 Juni hingga berakhir pada 4 Juli 2024. Berikut jadwal lengkap masa penawaran SBN Ritel tahun 2024:
1. Obligasi Negara Ritel Seri 025 (ORI025): 29 Januari – 22 Februari 2024
2. Sukuk Ritel Seri 020 (SR020): 4 – 27 Maret 2024
3. Sukuk Tabungan Seri 012 (ST012): 26 April – 29 Mei 2024
4. Saving Bond Ritel Seri 013 (SBR013): 10 Juni – 4 Juli 2024
5. Sukuk Ritel Seri 021 (SR021): 23 Agustus – 18 September 2024
6. Obligasi Negara Ritel Seri 026 (ORI026): 30 September – 24 Oktober 2024
7. Sukuk Tabungan Seri 013 (ST013): 8 November – 4 Desember 2024
Kupon SBR013 Cair Kapan? Setiap Bulan!
Jika Anda adalah termasuk salah satu orang yang sedang mencari penghasilan pasif setiap bulannya, maka SBR013 sangat tepat untuk dijadikan pilihan investasi. Kenapa demikian? Sebab dari investasi SBR013, kamu bisa mendapatkan imbal hasil atau return yang diterima setiap bulannya.
Seperti kita tahu, sebagai bagian dari produk SBN Ritel yang terbitkan Kemenkeu, SBR013 akan menawarkan imbal hasil dengan besaran di atas suku bunga Bank Indonesia. Dari sini maka investasi SBR013 jauh lebih menguntungkan dibanding menyimpan uang pada deposito Bank BUMN.
Berapa Imbal Hasil SBR013? Inilah Rincian Besarannya!
Sebagai penerbitnya, Pemerintah memang telah mengumumkan besaran kupon SBR013 dengan rincian sebagai berikut:
SBR013-T2 (masa tenor dua tahun) dengan besaran 6,45% per tahun
SBR013-T4 (masa tenor empat tahun) dengan besaran 6,60% per tahun
Perlu juga kamu pahami bahwa pembayaran imbal hasil dari investasi SBR013 ini dijamin 100% oleh Pemerintah. Jadi dari sini kamu tak perlu khawatir tidak akan menerima pembayaran. Selain ada kepastian pembayaran imbal hasil, dalam investasi SBR013 ini Pemerintah juga menjamin keamanan dalam pengembalian dana setelah jatuh tempo.
Pemerintah Hadirkan Dua Tipe Produk SBR013
Seperti seri-seri sebelumnya, kali ini SBR seri 013 juga dihadirkan Pemerintah dalam dua tipe produk yaitu:
SBR013-T2 dengan masa tenor atau jangka waktu selama dua tahun
SBR013-T4 dengan masa tenor atau jangka waktu selama empat tahun
Dari dua tipe produk SBR013 ini, kamu pun bisa memilih yang sesuai dengan anggaran serta tujuan investasi yang akan dicapai. Nah, berikut perbedaan lengkap antara SBR013-T2 dan SBR013-T4:
SBR013 Floating with Floor, Suku Bunga Naik Otomatis Imbal Hasil Naik
Menariknya lagi untuk SBR013, kamu berkesempatan mendapat imbal hasil yang lebih besar dari kupon yang telah ditetapkan Pemerintah. Ini dikarenakan SBR013 memiliki tipe kupon mengambang dengan batas minimal atau floating with floor yang dipengaruhi suku bunga BI.
Dengan tipe kupon tersebut, maka jika suku bunga BI naik, maka imbal hasil dari investasi SBR013 yang kamu terima juga ikut naik. Sementara, jika suku bunga turun, kamu tak perlu khawatir karena imbal hasil tidak ikut turun karena menyesuaikan batas minimal yang telah ditetapkan sebelumnya.
Baca juga: SBR 2024 Segera Meluncur, Pahami Dulu Instrumen Ini!
Gimana Cara Beli SBR013 Online? Mudah Di Aplikasi Bibit!
Supaya lebih mudah untuk memulai investasi SBR013, kamu bisa membeli instrumen ini di Aplikasi Bibit (PT Bibit Tumbuh Bersama), Berizin dan Diawasi Otoritas Jasa Keuangan. Dengan membeli di Bibit, kamu bisa melakukannya dengan mudah secara online dari mana saja dan kapan saja (24 jam/7 hari) selama masa penawaran berlangsung.
Perlu juga dipahami bahwa Aplikasi Bibit telah ditunjuk dan ditetapkan Kementerian Keuangan sebagai mitra distribusi (midis) penjualan SBN. Berikut tahapan pembelian SBR013 di aplikasi Bibit:
Pertama, Buat Akun Stockbit Sekuritas
Caranya, terlebih dahulu lakukan registrasi Rekening Dana Nasabah (RDN) melalui tiga langkah berikut ini:
1. Klik banner “SBN” di halaman home aplikasi Bibit dan pilih ‘Daftar Sekarang’.
2. Setelah itu, buat akun Stockbit Sekuritas, klik ‘Buat Akun’
3. Lalu, isi pembukaan RDN untuk registrasi pendaftaran
Kedua, Registrasi SBN di Aplikasi Bibit
Caranya, lakukan dua langkah sebagai berikut:
1. Klik banner ‘SBN’ di home aplikasi Bibit dan pilih ‘Daftar Sekarang’
2. Berikutnya, klik ‘Hubungkan Stockbit’ dan proses registrasi pun selesai.
Sampai di sini kamu dianggap sudah menyelesaikan proses pendaftaran SBN di Aplikasi Bibit. Selanjutnya, kamu sudah dapat melakukan pembelian SBR013 di Bibit.
Itulah informasi tentang masa penawaran SBR013. Mengingat waktu atau masa penawaran instrumen ini yang semakin dekat yakni 10 Juni hingga 4 Juli 2024, maka kamu yang memang memiliki minat berinvestasi, bisa segera mempersiapkan diri.